Penulis Utama : Ahmad Hanif Shalahuddin
NIM / NIP : I0719005
×

Proses fabrikasi partikel nano dapat menggunakan metode plasma arc discharge dalam air. Proses ini menggunakan elektroda grafit yang direndam dalam air. Grafit yang direndam sejumlah dua buah dan saling didekatkan lalu dialiri oleh arus listrik.  Dari batang grafit yang digunakan sebagai elektroda yang kemudian saling didekatkan tersebut akan muncul arc pada jarak tertentu. Dari percikan tersebut dapat diukur arus dan tegangan yang melewati dua batang grafit itu. Sistem monitoring dirancang agar mampu membaca arus dan tegangan yang melewati kedua grafit ketika saling didekatkan dan muncul arc dalam proses plasma arc discharge dalam air. Sistem monitoring yang dibuat menggunakan beberapa komponen, seperti sensor hall effect WCS 1500 yang digunakan untuk membaca arus yang melewati grafit, Arduino Mega 2560 sebagai mikrokontroler yang memroses data yang diperoleh, resistor untuk rangkaian voltage divider, laptop yang digunakan untuk menampilkan data, dan software OriginLab untuk mengolah data tersebut. Dari hasil penilitian yang didapat dengan arus yang diatur pada arus 10 A, 40 A, 70 A dan 100 A pada inverter. Dimana hasil dari sistem monitoring yang dibuat mampu membaca dan menampilkan arus, tegangan dan daya pada saat terjadi arc discharge. Dari data yang ditampilkan jika menggunakan sistem monitoring Intrustar sebagai pembanding maka data yang terbaca akan serupa, dengan tingkat akurasi arus tertinggi pada saat arus input yang diatur pada 10 A yang bernilai 95,38%, akurasi tegangan tertinggi terjadi pada arus input 40 A dengan nilai 92,88%, dan akurasi daya tertinggi pada 70 A dengan  nilai 93,57%.

×
Penulis Utama : Ahmad Hanif Shalahuddin
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0719005
Tahun : 2023
Judul : RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING ARUS DAN TEGANGAN UNTUK PLASMA ARC DISCHARGE DALAM AIR UNTUK FABRIKASI PARTIKEL NANO
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2023
Program Studi : S-1 Teknik Elektro
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Plasma Arc Discharge, Sistem Monitoring, Arus, Tegangan.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : http://-
Link DOI : http://-
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Miftahul Anwar, S.Si., M.Eng.
2. Ir. Feri Adriyanto, Ph.D., IPU, ASEAN Eng.
Penguji : 1. Joko Haryono, S.T., M.Eng., P.hD.
2. Joko Slamet Saputro, S.Pd., M.T.
Catatan Umum : Link Jurnal belum ada
Fakultas : Fak. Teknik
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.