Penulis Utama : Alviana Surya Ardini
NIM / NIP : K3119014
×

Tujuan penelitian ini yaitu (1) menganalisis perbedaan penyesuaian diri sebelum diberikan treatment, (2) menganalisis perbedaan penyesuaian diri setelah diberikan treatment, serta (3) menguji keefektifan bimbingan kelompok teknik sosiodrama untuk meningkatkan penyesuaian diri peserta didik kelas VIII SMPN 3 Sukoharjo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen dengan design non equivalent control group design. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 20 orang dengan pembagian 10 peserta didik pada kelompok eksperimen dan 10 peserta didik kelompok kontrol yang diperoleh menggunakan teknik simple random sampling. Hasil penelitian ini (1) tidak terdapat perbedaan penyesuaian diri peserta didik sebelum diberikan treatment dengan perolehan nilai signifikansi 0,238 melalui uji hipotesis Mann Whitney skor pretest, (2) terdapat perbedaan penyesuaian diri peserta didik setelah diberikan treatment dengan perolehan nilai signifikansi 0,003 melalui uji hipotesis Mann Whitney skor posttest, (3) bimbingan kelompok teknik sosiodrama cukup efektif untuk meningkatkan penyesuaian diri peserta didik dengan perolehan nilai n-gain score sebesar 56,2443. Rekomendasi untuk peneliti selanjutnya yakni dapat melakukan penelitian yang sama (replika) pada lokasi dan kondisi yang berbeda dengan penambahan variabel lain yang berkaitan dengan bimbingan kelompok teknik sosiodrama untuk meningkatkan penyesuaian diri peserta didik. Selain itu, dapat menggunakan dan memodifikasi panduan penelitian sebagai dasar pelaksanaan penelitian selanjutnya. 

×
Penulis Utama : Alviana Surya Ardini
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3119014
Tahun : 2023
Judul : Keefektifan Bimbingan Kelompok Teknik Sosiodrama untuk Meningkatkan Penyesuaian Diri Peserta Didik Kelas VIII SMPN 3 Sukoharjo
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Bimbingan Konseling
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Bimbingan Kelompok, Teknik Sosiodrama, Penyesuaian Diri
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Naharus Surur, M.Pd
2. Dr. Ribut Purwaningrum, M.Pd
Penguji : 1. Prof. Dr. H. Asrowi, M.Pd
2. Adi Dewantoro, M.Pd
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.