Penulis Utama : Rakai Dias Rizky
NIM / NIP : I0219072
×

Indonesia merupakan salah satu negara dengan beraneka ragam destinasi wisata alam terhitung dari begitu banyaknya pulau yang ada. Tawangmangu merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Karanganyar dengan daerah destinasi wisata alam yang menarik untuk dikunjungi di Jawa Tengah. Berbagai destinasi wisata tersebut terdiri dari wisata budaya dan wisata alam salah satunya adalah wisata alam yang memanfaatkan pertanian. Penyediaan akomodasi berupa resort merupakan salah satu solusi yang tepat sesuai dengan kondisi alam di Tawangmangu. Hasil dari pengamatan sebagian besar dari tempat penginapan di Tawangmangu merupakan bangunan yang tidak berwawasan lingkungan yang dapat menyebabkan dampak negatif terhadap lingkungan. Ekowisata adalah perjalanan ke suatu wilayah untuk mengkonservasi dan menyelamatkan lingkungan alami/budaya. Ekowisata dapat dijadikan acuan dalam pembangunan dan juga penyediaan penunjang berupa area konservasi untuk komoditas unggulan Tawangmangu yaitu Jeruk Keprok. Perancangan resort menerapkan material lokal pada bentuk dan tampilan bangunan. Hasil kesimpulan dari jurnal ini diharapkan pembaca dapat mengetahui pengetahuan mengenai penerapan ekowisata pada sebuah perancangan resort.