Penulis Utama : Naimina Restu An Nabil
NIM / NIP : K3318050
×

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengembangkan instrumen AKM bentuk pilihan ganda kompleks berbasis sains kimia untuk mengukur kemampuan literasi numerasi siswa SMA; serta 2) menguji kelayakan AKM bentuk pilihan ganda kompleks berbasis sains kimia untuk mengukur kemampuan literasi numerasi siswa SMA memenuhi kriteria sebagai suatu soal yang baik ditinjau dari validitas, reliabilitas, unidimensionalitas, tingkat kesulitan, daya beda. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan atau research and development (R&D) berdasarkan model pengembangan Akker. Data yang dikumpulkan meupakan data kemampuan literasi numerasi siswa kelas XI SMA yang diperoleh dari uji coba skala luas instrumen AKM numerasi kepada siswa SMA di Surakarta dan Boyolali. Validasi isi instrumen dilakukan oleh para ahli yaitu guru kimia SMA melalui kegiatan forum group discussion (FGD). Validasi isi ditentukan berdasarkan formula Aiken. Reliabilitas, unidimensionalitas, daya beda, dan tingkat kesulitan ditentukan dengan model Rasch melalui software Winstep. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu: 1) instrumen AKM numerasi bentuk pilihan ganda kompleks berbasis sains kimia yang dikembangkan melalui beberapa tahap yaitu tahap pemeriksaaan pendahuluan, penyesuaian teoritis, validasi isi oleh ahli, serta uji empiris yang mencakup uji keterbacaan dan uji skala luas; 2) instrumen AKM numerasi bentuk pilihan ganda kompleks berbasis sains kimia yang dikembangkan untuk mengukur kemampuan literasi numerasi siswa SMA dinyatakan layak dan memenuhi kriteria sebagai soal yang baik dengan hasil validitas isi yang valid (nilai V yang dihasilkan >0,75), unidimensionalitas cukup (nilai raw explained by measures 36,4%), reliabilitas butir soal yang istimewa (nilai item reliability 0,99), tingkat kesulitan soal terbagi menjadi soal sulit (20%), soal sedang (33%), soal mudah (33%), dan soal sangat mudah (13%); soal telah memenuhi kesesuaian butir (outfit MNSQ 0,80 – 1,29; outfit ZSTD -2,8 – 3,8; dan pt mean corr 0,28 – 0,61); serta soal dapat membagi kemampuan siswa menjadi kemampuan rendah, sedang, dan tinggi.

×
Penulis Utama : Naimina Restu An Nabil
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3318050
Tahun : 2023
Judul : PENGEMBANGAN INSTRUMEN ASESMEN KOMPETENSI MINIMUM (AKM) BENTUK PILIHAN GANDA KOMPLEKS BERBASIS SAINS KIMIA UNTUK MENGUKUR KEMAMPUAN LITERASI NUMERASI SISWA SMA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Kimia
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : AKM, pilihan ganda kompleks, sains kimia, model Rasch, literasi numerasi
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Sri Yamtinah, M.Pd.
2. Dr. Sri Retno Dwi Ariani, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.