Penulis Utama : Desy Dyah Wulansari
NIM / NIP : R0006102
× ABSTRAK PT. Bina Guna Kimia Ungaran merupakan perusahaan yang memproduksi pestisida dalam sektor pertanian dan perkebunan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana upaya perusahaan dalam mencegah kecelakaan kerja di dalam proses produksi, dengan salah satu usahanya yaitu penyediaan dan pemakaian Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga kerjanya serta kesesuaian APD dengan potensi bahaya yang ada. Kerangka pemikiran penelitian ini adalah Penyediaan APD oleh perusahaan yang harus sesuai dengan jumlah tenaga kerja, kualitas APD. Kesesuaian APD dengan faktor bahaya dan potensi bahaya di lingkungan kerja disertai dengan pemakaian APD oleh tenaga kerja yang didukung dengan peraturan dari perusahaan mengenai kewajiban memakai APD bagi tenaga kerja dan perawatannya sehingga keselamatan kerja di lingkungan kerja dapat ditingkatkan. Penelitian ini dilaksanakan dengan metode deskriptif, yaitu dengan memberikan gambaran sejelas-jelasnya terhadap obyek penelitian yaitu tenaga kerja selaku pemakaian APD di tempat kerja yang terpapar bahaya-bahaya potensial. Data yang diperoleh kemudian di analisa dan dibandingkan standart serta peraturan yang ada. Dari penelitian yang dilakukan didapat hasil bahwa penyediaan APD di PT. Bina Guna Kimia Ungaran cukup dan memenuhi standart tetapi ada sebagian tenaga kerja kurang memahami tentang arti pentingnya APD yang disediakan sehingga masih didapati tenaga kerja yang tidak memakai APD yang diwajibkan. Hal ini bisa dibatasi dengan diadakan training untuk meningkatkan kesadaran dalam pemakaian APD. Kata kunci : Alat Pelindung Diri, Pencegahan Kecelakaan Kerja Kepustakaan : 06, 1989 - 2008
×
Penulis Utama : Desy Dyah Wulansari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0006102
Tahun : 2009
Judul : Pemakaian alat pelindung diri sebagai upaya dalam pencegahan kecelakaan kerja di bagian granule di PT. Bina Guna Kimia Ungaran
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2009
Program Studi : D-3 Hiperkes
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedokteran Prog. D III Hiperkes dan Keselamatan Kerja-R.0006102-2009
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Vitri Widyaningsih, dr.
2. P. Murdani K, dr, MHPed
Penguji :
Catatan Umum : 2540/2009
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.