Penulis Utama : Angel Berta Diancaraka
NIM / NIP : M0719013
×

Indeks pembangunan manusia (IPM) di Provinsi Jawa Timur masuk dalam kategori level tinggi, namun masih tergolong rendah jika dibandingkan dengan provinsi lain yang ada di Pulau Jawa. Oleh karena itu, dilakukan analisis faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi IPM dengan menggunakan analisis regresi. Pada data IPM di Provinsi Jawa Timur tahun 2021 terdapat pencilan, sehingga dilakukan analisis menggunakan regresi robust. Estimasi regresi robust yang digunakan dalam penelitian ini adalah estimasi M dan estimasi GM. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat model mana yang lebih baik diantara estimasi M dan GM untuk IPM di Provinsi Jawa Timur tahun 2021 yang dilihat berdasarkan nilai AIC dan R2 adjusted. Penelitian ini menggunakan data IPM sebagai variabel dependen dan lima variabel independen yaitu harapan lama sekolah (X1), angka harapan hidup (X2), pengeluaran per kapita (X3), jumlah penduduk (X4), dan upah minimum kota/kabupaten (X5). Hasil analisis menunjukkan bahwa estimasi GM lebih baik dibandingkan dengan estimasi M dengan nilai AIC sebesar 31,26157. Uji signifikansi parameter menunjukkan bahwa kelima variabel independen berpengaruh signifikan terhadap IPM. Nilai R2 adjusted sebesar 99,88% artinya variabel independen dapat menjelaskan variabel dependen sebesar 99,88%. Untuk sisanya sebesar 0,12% dijelaskan oleh variabel lain diluar model.

×
Penulis Utama : Angel Berta Diancaraka
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0719013
Tahun : 2023
Judul : MODEL REGRESI ROBUST DENGAN METODE ESTIMASI M DAN ESTIMASI GM PADA INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA DI PROVINSI JAWA TIMUR
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. MIPA - 2023
Program Studi : S-1 Statistika
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : indeks pembangunan manusia, regresi robust, estimasi M, estimasi GM
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Link DOI : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Yuliana Susanti, M.Si.
2. Dr. Hasih Pratiwi, S.Si., M.Si.
Penguji : 1. Prof. Dr. Dra. Sri Subanti, M.Si.
2. Muhammad Bayu Nirwana, S.Si., M.Sc.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.