×
Sektor pariwisata termasuk dalam kategori pendapatan asli daerah. Pengembangan sektor pariwisata akan meningkatkan daya tarik suatu daerah sebagai destinasi wisata bagi wisatawan. Selaras dengan banyaknya wisatawan yang berkunjung, hal tersebut akan memicu peluang usaha wisata seperti hotel dan Restoran/Rumah Makan. Pandemi Covid-19 yang menyebar dengan pesat dan telah menciptakan tekanan hampir di seluruh sektor kehidupan. Salah satu yang terdampak akibat dari Pandemi Covid-19 yaitu sektor pariwisata. Penelitian imi bentujuan untuk mencari Pengaruh Sektor Pariwisata dan Pandemi Covid-19 Terhadap Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Tanah Datar tahun 2016-2021 yang memungkinkan terjadinya perbedaan pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen ketika sebelum dan sesudah pandemi Covid-19. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi data panel dengan software Eviews 12 dan estimasi model terpilih yaitu Random Effect Model (REM).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Objek Daya Tarik Wisata (ODTW) dan Hotel/Penginapan (HTL) secara parsial berpengaruh positif tidak signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) sektor pariwisata. Sedangkan variabel Pengunjung Objek Daya Tarik Wisata (PODTW) dan Restoran/Rumah Makan (REST) berpengaruh positif signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) sektor pariwisata. Variabel Dummy Covid-19 (DCOV) berpengaruh negatif signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) sektor pariwisata. Maka dari itu pemerintah daerah Kabupaten Tanah Datar harus mampu mempromosikan pariwisata di Kabupaten Tanah Datar agar dapat menarik wisatawan, memfasilitasi dan melakukan pembinaan kepada pelaku bisnis Restoran/Rumah Makan agar dapat mengembangkan produk wisata kuliner untuk meningkatkan pengunjung, mengembangkan produk atau layanan wisata baru yang disesuaikan era pasca Covid-19, meningkatkan promosi pariwisata dengan menerapkan protokol kesehatan pasca Covid-19 serta Mengembangkan produk atau layanan restoran baru yang disesuaikan dengan era pasca Covid-19. Dengan adanya penelitian ini diharapkan pemerintah daerah Kabupaten Tanah Datar mampu membuat kebijakan dalam meningkatan PAD sektor pariwisata.