Penulis Utama : Dicky Oktavianto Nugroho
NIM / NIP : V1620029
×

Pada masa krisis global seperti saat ini, banyak perusahaan mengalami penurunan dalam meningkatkan kinerja karyawannya. Di antara perusahaan-perusahaan tersebut bahkan ada yang telah mengalami penurunan usaha karena terfokus pada berbagai upaya untuk meningkatkan kinerja sekaligus daya saingnya. Setiap perusahaan harus mengelola sumber daya secara profesional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tinjauan disiplin kerja dan komunikasi kerja pada kinerja karyawan CV. Cakra indah. Desain penelitian yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, yaitu dengan menggunakan referensi dokumen, jurnal, buku, serta laporan hasil penelitan dalam bentuk wawancara dan penyebaran angket yang berkaitan dengan tema yang diteliti.

Penelitian ini menggunakan data primer, yaitu sumber data yang langsung memberikan data kepada pengumpul data, dengan teknik pengambilan data melalui pemberian kuesioner, wawancara, observasi dan dokumentasi. Selain itu menggunakaan data sekunder, yaitu sumber yang tidak langsung memberikan data kepada pengumpulan data teori dan penelitian terdahulu sebagai pembanding dan sumber lainnya yang berkaitan dengan penelitian.

Hasil penelitian berdasarkan wawancara dan penyebaran angket adalah disiplin kerja dan komunikasi kerja terdapat hubungan pada kinerja karyawan yang menghasilkan jawaban responden rata-rata sangat setuju 36,8%, setuju 42,2% dan cukup setuju/netral 21%. Kemudian dari hasil wawancara juga menunjukan jawaban yang sangat relevan antara disiplin kerja dan komunikasi kerja pada kinerja karyawan, baik itu hasil wawancara dari pimpinan maupun perwakilan karyawan yang dipilih untuk menjadi narasumber wawancara.

Disiplin kerja memiliki peran penting pada kinerja karyawan CV. Cakra Indah, artinya disiplin kerja yang baik maka karyawan merasa nyaman dalam menjalankan aktifitas. Komunikasi kerja memiliki peran penting pada kinerja karyawan CV. Cakra Indah, artinya dengan komunikasi yang baik maka karyawan akan meningkatkan kualitas dari tugas yang diemban, dengan demikian kinerja akan meningkat. Disiplin kerja dan komunikasi kerja memiliki peran penting pada kinerja karyawan CV. Cakra Indah, artinya disiplin kerjaadan komunikasi kerja yang positif akan menghasilkan kinerjaakaryawan yang baik.

Kata kunci: disiplin kerja, komunikasi kerja, kinerja karyawan

×
Penulis Utama : Dicky Oktavianto Nugroho
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : V1620029
Tahun : 2023
Judul : TINJAUAN DISIPLIN KERJA DAN KOMUNIKASI KERJA PADA KINERJA KARYAWAN CV. CAKRA INDAH
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2023
Program Studi : D-3 Manajemen Bisnis
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : disiplin kerja, komunikasi kerja, kinerja karyawan, CV. Cakra Indah
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ni Komang Septia Noriska, M.M.
Penguji : 1. Vivin Sulistyowati, S.E, M.M
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.