Penulis Utama : Nining Setianingsih
NIM / NIP : K7119197
×

Nining Setianingsih. K7119197. Pembimbing I: Dr. Muhamad Chamdani, M.Pd. Pembimbing II: Dr. Moh Salimi, M.Pd. Penerapan Model Kooperatif Tipe Student Team Achievement Division (STAD) dengan Media Flashcard untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Materi Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan pada Siswa Kelas V SDN 4 Pandansari Tahun Ajaran 2022/2023. Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juni 2023.

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan penerapan model kooperatif tipe Student Team Achievement Division (STAD) dengan media flashcard, (2) meningkatkan hasil belajar IPS materi peristiwa kebangsaan masa penjajahan melalui penerapan model kooperatif tipe Student Team Achievement Division (STAD) dengan media flashcard, (3) mendeskripsikan kendala dan solusi pada penerapan model kooperatif tipe Student Team Achievement Division (STAD) dengan media flashcard. Penelitian tindakan kelas ini terdiri dari tiga siklus. Subjek penelitian ialah guru dan siswa kelas V SDN 4 Pandansari. Data yang digunakan adalah data kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes dan non tes. Alat pengumpulan data menggunakan lembar observasi, lembar wawancara, dan lembar evaluasi siswa. Validasi data menggunakan triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Analisis data terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian ini yaitu: (1) penerapan model kooperatif tipe Student Team Achievement Division (STAD) dengan media flashcard dilaksanakan melalui enam langkah yaitu (a) presentasi kelas dengan flashcard, (b) pembentukan kelompok kecil, (c) belajar dalam tim dengan flashcard, (d) pemberian kuis dengan flashcard, (e) skor kemajuan individu, (f) penghargaan tim. (2) penerapan model kooperatif tipe Student Team Achievement Division (STAD) dengan media flashcard dapat meningkatkan hasil belajar IPS siswa kelas V dengan persentase siswa tuntas pada siklus I = 76,32%, siklus II = 86,64%, siklus III = 94,74%. (3) kendala yang dialami yaitu: (a) guru kesulitan dan kurang teliti saat pembagian kelompok kecil, (b) guru kurang maksimal dalam memastikan semua siswa benar-benar belajar dalam tim, (c) beberapa siswa tidak aktif diskusi kelompok, (d) siswa membuat suasana gaduh saat penghitungan skor kuis. Solusi dari kendala tersebut yaitu: (a) guru lebih teliti saat membagi kelompok dan menyesuaikan dengan karakteristik siswa, (b) guru menghampiri setiap kelompok untuk memastikan semua anggota benar-benar belajar dalam tim, (c) guru membimbing  dan mengingatkan siswa untuk aktif berdiskusi, (d) guru mengingatkan siswa untuk tidak gaduh dan memperhatikan arahan guru.

Simpulan penelitian ini adalah penerapan model kooperatif tipe Student Team Achievement Division (STAD) dengan media flashcard dapat meningkatkan hasil belajar IPS materi peristiwa kebangsaan masa penjajahan pada siswa kelas V SDN 4 Pandansari tahun ajaran 2022/2023.

×
Penulis Utama : Nining Setianingsih
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7119197
Tahun : 2023
Judul : Penerapan Model Kooperatif Tipe Student Team Achievement Division (STAD) dengan Media Flashcard untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Materi Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan Pada Siswa Kelas V SDN 4 Pandansari Tahun Ajaran 2022/2023
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Student Team Achievement Division (STAD), flashcard, hasil belajar, IPS.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Muhamad Chamdani, M.Pd.
2. Dr. Moh Salimi, M.Pd.
Penguji : 1. Dra. Tri Saptuti Susiani, M.Pd.
2. Dr. Rokhmaniyah, M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.