Penulis Utama : Fitrandi Rahayu
NIM / NIP : K3518033
×

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengoptimalkan pembagian beban trafik jaringan internet ke arah jaringan lokal Politeknik Maritim Negeri Semarang. (2) Untuk mengantisipasi Downtime apabila salah satu layanan internet mengalami gangguan. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah menggunakan metode kuantitatif dengan PPDIOO (Prepare, Plan, Design, Implement, Operation, Optimize) sebagai metode pendekatan penelitian. Teknik Load balance yang digunakan adalah menggunakan teknik PCC (Per-Connection Classifier) dan penerapan Failover pada router distribusi Politeknik Maritim Negeri Semarang. Kemudian, untuk pengambilan data dilakukan menggunakan Tool nperf dan pingnoo. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan 3 aspek yang diujikan yakni QoS (Quality of Service), Reliability, dan Availability. Parameter QoS (Quality of Service) yang diukur meliputi throughput, delay, jitter, dan packet loss guna mengetahui kualitas layanan dari jaringan. Pengujian Reliability digunakan untuk mengetahui kehandalan dari sistem distribusi jaringan lokal di Politeknik Maritim Negeri Semarang. Pengujian Reliability digunakan untuk mengetahui ketersediaan dari sistem distribusi jaringan lokal yang ada di Politeknik Maritim Negeri Semarang. Hasil yang diperoleh dari penelitian yang dilakukan di Politeknik Maritim Negeri Semarang adalah sebagai berikut: (1) Pengujian menggunakan parameter QoS (Quality of Service) yang terdiri dari throughput, delay, jitter dan packet loss setelah dilakukan konfigurasi Load balance dan Failover berpengaruh pada kinerja router distribusi jaringan lokal yang ada di Politeknik Maritim Negeri Semarang. (2) Pengujian Reliability pada router distribusi didapatkan nilai kehandalan sebesar 1727,999115264 jam dari total waktu operasi router yakni sebesar 1728 jam. (3) Pengujian Availability pada router distribusi didapatkan nilai ketersediaan sebesar 99,920971% dan dapat dikategorikan dalam kategori “three nines” dari skala standarisasi five nines Availability.

×
Penulis Utama : Fitrandi Rahayu
Penulis Tambahan : 1.
2.
3.
NIM / NIP : K3518033
Tahun : 2023
Judul : PENINGKATAN RELIABILITY DAN AVAILABILITY PADA JARINGAN LAN MENGGUNAKAN METODE LOAD BALANCING DENGAN PCC DAN FAILOVER (STUDI KASUS: POLITEKNIK MARITIM NEGERI SEMARANG)
Edisi :
Imprint : Surakarta, Indonesia - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Availability, Failover, Load Balance, PPDIOO, QoS, Reliability.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Puspanda Hatta, S.Kom., M.Eng.
2. Cucuk Wawan Budiyanto, S.T., Ph.D.
Penguji : 1. Aris Budianto, S.T., M.T.
2. Yusfia Hafid Aristyagama, S.T., M.T.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.