Penulis Utama : Andina Puspita Rahmawati
NIM / NIP : V0220004
×

Andina Puspita Rahmawati, V0220004. 2023. Strategi Promosi Paket Trip Konser K-pop Melalui Media Sosial Oleh QR Tour And Travel Yogyakarta. Program Studi Diploma III Usaha Perjalanan Wisata. Sekolah Vokasi. Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Strategi promosi tidak terlepas dari proses untuk memasarkan dan mengenalkan produk yang ditawarkan. Layanan paket trip konser K-pop yang disediakan oleh QR Tour and Travel masih tergolong baru sehingga membutuhkan strategi promosi dalam memasarkannya. Media sosial menjadi media promosi paket trip konser K-pop, namun promosi yang dilakukan masih kurang efektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi yang telah dilakukan dan strategi untuk mengefektifkan dalam mempromosikan Paket Trip Konser K-Pop melalui media sosial oleh QR Tour and Travel Yogyakarta dan untuk mengetahui kendala serta solusi yang dilakukan dalam mempromosikan Paket Trip Konser K-Pop.

Penelitian ini menggunakan jenis metode penelitian deskriptif kualitatif. Pengambilan data diperoleh dengan melakukan wawancara kepada Direktur QR Tour and Travel, karyawan bidang tour and travel dan karyawan admin media sosial untuk mendapatkan data. Teknik observasi juga dilakukan dengan praktik kerja secara langsung di kantor QR Tour and Travel Yogyakarta. Teknik studi pustaka dilakukan untuk mendapatkan referensi dari buku, jurnal dan tesis, serta studi dokumen berupa gambar-gambar yang berkaitan. Data yang diperoleh kemudian dianalisis secara kualitatif dan disajikan secara deskriptif.

Hasil dari penelitian ini adalah media sosial yang digunakan oleh QR Tour and Travel dalam mempromosikan paket trip konser K-pop yaitu Twitter, Instagram, WhatsApp dan TikTok. Strategi promosi yang digunakan dengan memanfaatkan berbagai fitur pada masing-masing media sosial tersebut. Membuat iklan pada semua media sosial dengan mengunggah seluruh poster trip konser K-pop. QR Tour and Travel juga mempromosikan trip konser dengan maintenance postingan serta menjalin hubungan dan kerjasama dengan fanbase. Strategi untuk meningkatkan keefektifan dilakukan dengan memaksimalkan fitur terbaru dan menjalin pendekatan dengan calon konsumen.

Kesimpulan dari penelitian ini media sosial yang paling efektif dalam mempromosikan paket trip konser K-pop yaitu twitter dan instagram. Media sosial lainnya dapat menjadi media yang efektif apabila dimanfaatkan secara optimal. Terdapat beberapa kendala yang dihadapi baik kendala internal maupun kendala eksternal. Adapun untuk mengatasi kendala yang dialami, QR Tour and Travel perlu menjalin interaksi lebih dekat dengan calon konsumen dan membuat inovasi paket trip konser K-pop.

 

×
Penulis Utama : Andina Puspita Rahmawati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : V0220004
Tahun : 2023
Judul : STRATEGI PROMOSI PAKET TRIP KONSER K-POP MELALUI MEDIA SOSIAL OLEH QR TOUR AND TRAVEL YOGYAKARTA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2023
Program Studi : D-3 Usaha Perjalanan Wisata
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Kata kunci: QR Tour and Travel, trip konser K-pop, promosi, media sosial
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Deria Adi Wijaya, S.ST.Par., M.Sc.
Penguji : 1. Nanang Wijayanto, S.S.T., M.M. Par.
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.