Penulis Utama : Merizha Puspha Kenchana
NIM / NIP : V1820058
×

Dimsum ayam merupakan produk olahan pangan yang umumnya terbuat dari daging ayam, ikan, atau udang yang dihaluskan dan diberi bahan-bahan penunjang serta bumbu untuk meningkatkan cita rasa dan dibalut menggunakan kulit yang berbahan tepung terigu. Penelitian ini berisi tentang pembuatan dimsum ayam frozen dengan kulit ubi ungu  yang mengandung antioksidan. Ubi ungu memiliki pigmen antosianin yang memberikan warna ungu pada dimsum dan sebagai senyawa antioksidan yang berfungsi untuk menangkal radikal bebas.  Produk dimsum ini diproduksi menggunakan bahan berkualitas yang terdiri dari tepung terigu, garam, daging ayam, udang, tepung tapioka, lada, kaldu bubuk, gula pasir, telur, bawang putih, wortel, minyak wijen, saus tiram, kecap asin dan ubi ungu yang menjadi pembeda dengan produk dimsum pada umumnya. Berdasarkan analisis sensoris, sampel terpilih yaitu sampel dimsum dengan formulasi ketiga dengan 70% ubi ungu dan 30% tepung terigu. Hasil analisis kimia didapatkan kadar abu sebesar 1,9%, kadar air sebesar 63,70%, kadar protein sebesar 12,07%, kadar lemak sebesar 3,48%, dan kadar antioksidan sebesar 34,51%. Berdasarkan hasil perhitungan ekonomi mengenai kelayakan usaha dimsum dengan kapasitas produksi sebanyak 1.250 kemasan per bulan diperoleh harga jual sebesar Rp. 15.500 dengan keuntungan 20%. Usaha dimsum ayam frozen dengan kulit ubi ungu  ini akan mencapai titik impas pada produksi sebanyak 645 kemasan dan akan balik modal setelah produksi berjalan selama 1,3 Tahun. Berdasarkan analisis ROI yaitu 6,29%. B/C ratio usaha produk dimsum ayam frozen dengan kulit ubi ungu  yaitu sebesar 2,82, sehingga usaha tersebut layak dijalankan karena memiliki nilai lebih dari satu. Nilai IRR yang diperoleh berdasarkan perhitungan yaitu 69,02%.

×
Penulis Utama : Merizha Puspha Kenchana
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : V1820058
Tahun : 2023
Judul : Inovasi Penambahan Ubi Ungu (Ipomoea batatas L.) pada Kulit Dimsum Ayam Frozen
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2023
Program Studi : D-3 Teknologi Hasil Pertanian
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : dimsum, ubi ungu, antioksidan
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dimas Rahadian Aji Muhammad, S.T.P., M.Sc., Ph.D.
Penguji : 1. Khusnul Khotimah, S.T.P., MSc.
2. Rizky Brisha Nuary, S.T.P., M.Sc.
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.