Penulis Utama : Tifany Diahnisa
NIM / NIP : S842108012
×

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan 1) proses pemerolehan bahasa ragam kolokial, 2) bentuk penggunaan kolokial yang digunakan, dan 3) strategi penerapan ragam kolokial dalam pembelajaran program pembelajaran bahasa Indonesia bagi penutur asing (BIPA) di Universitas Sebelas Maret. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan strategi studi kasus tunggal. Sumber data penelitian ini adalah hasil informan yang di dalamnya memuat pengajar BIPA dan pemelajar BIPA dan peristiwa atau aktivitas yang dilakukan oleh pemelajar BIPA. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara Data yang diperoleh kemudian ditranskrip, dipilah dan dikelompokkan untuk dapat diambil kesimpulan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah model analisis interaktif (interactive model of analysis), meliputi: (1) pengumpulan data, (2) reduksi data, (3) penyajian data, dan (4) kesimpulan dan verfikasi data (penarikan simpulan dari data yang sudah diperoleh sejak awal penelitian dan didukung oleh data-data yang diperoleh peneliti di lapangan).

Hasil dari penelitian ini disimpulkan bahwa; 1) proses pemerolehan bahasa pemelajar BIPA diperoleh melalui pembelajaran (menghasilkan pemerolehan bahasa untuk ranah akademik) dan interaksi dengan masyarakat sekitar (menghasilkan pemerolehan ragam kolokial untuk interaksi sehari-hari), 2) penelitian terhadap pemelajar BIPA ini memperoleh temuan penggunaan ragam kolokial yang sering digunakan adalah bentuk kata tunggal (berupa kata sapaan), bentuk penggalan, bentuk kontraksi, penggantian huruf vokal, dan penggunaan bahasa daerah serta asing pada setiap percakapan, 3) strategi penerapan penggunaan  ragam kolokial tidak dapat diterapkan dalam pembelajaran BIPA karena pada pembelajaran BIPA fokus pemerolehan bahasa digunakan untuk ranah akademik.

×
Penulis Utama : Tifany Diahnisa
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S842108012
Tahun : 2023
Judul : PEMEROLEHAN BAHASA RAGAM KOLOKIAL PADA MAHASISWA PROGRAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BAGI PENUTUR ASING (BIPA) DI UNIVERSITAS SEBELAS MARET
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-2 Pendidikan Bahasa Indonesia
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : proses pemerolehan bahasa, ragam kolokial, pemelajar BIPA
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Suyitno, M.Pd.
2. Dra. Ani Rakhmawati, M.A., Ph.D.
Penguji : 1. Prof. Dr. Sumarwati, M.Pd.
2. Dr. Edy Suryanto, M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.