Penulis Utama : Taufik Aditya Ramadhan
NIM / NIP : K7517066
×

Taufik Aditya Ramadhan. K7517066. Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka Di SMK Kristen 1 Surakarta Pada Era New Normal. Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta. April 2022. Tujuan penelitian ini adalah untuk : (1) Mengetahui bagaimana pelaksanaan pembelajaran tatap muka di SMK Kristen 1 Surakarta pada era new normal. (2) Mengetahui kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan pembelajaran tatap muka di SMK Kristen 1 pada era new normal. (3) Mengetahui solusi untuk mengatasi kendala pelaksanaan pembelajaran tatap muka di SMK Kristen 1 pada era new normal. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian adalah informan, tempat dan peristiwa, serta dokumentasi. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive dan snowball sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Validitas data yang digunakan adalah triangulasi sumber dan triangulasi metode. Sedangkan analisis data yang digunakan yaitu dengan model analisis interaktif. Hasil penelitian: (1) Pelaksanaan pembelajaran tatap muka di SMK Kristen 1 Surakarta sudah terselenggara dengan baik dan berpedoman sesuai peraturan pemerintah, untuk persiapan awal membentuk tim satgas Covid-19 internal, perizinan dinas pendidikan setempat, pemberitahuan kepada orang tua yang berisi SOP sebagai teknis pembelajaran tatap muka dan mengadakan simulasi pembelajaran tatap muka terbatas yang diikuti oleh beberapa murid yang sudah divaksin bersama dengan guru BK dan Satgas covid setempat. Untuk pelaksanaanya kurikulum yang dipakai ialah kurikulum yang disederhanakan dengan memperpendek durasi belajar. Pengadaan fasilitas sesuai protokol kesehatan sebagai persiapan wajib lainnya. Sedangkan, untuk evaluasi selama PTM adanya pengurangan dalam durasi belajar dan kelebihan PTM, siswa lebih menyerap materi selama pembelajaran tatap muka. (2) Kendala yang dirasakan SMK Kristen 1 Surakarta adalah sulitnya menanamkan kebiasaan memakai masker dengan benar selama berada di sekolah. (3) Melakukan koordinasi dengan orang tua, tim satgas covid dan juga guru untuk saling mengingatkan dan memberikan arahan bagi siswa yang melanggar

×
Penulis Utama : Taufik Aditya Ramadhan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7517066
Tahun : 2023
Judul : PELAKSANAAN PEMBELAJARAN TATAP MUKA DI SMK KRISTEN 1 SURAKARTA PADA ERA NEW NORMAL
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Pembelajaran Tatap Muka, Sekolah Menengah Kejuruan, Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran, New Normal
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. C. Dyah Sulistyaningrum I, M.Pd.
2. Dr. Patni Ninghardjanti, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.