Penulis Utama : Herlin Retnowati
NIM / NIP : R0006117
× ABSTRAK PT. Jorong Barutama Greston adalah Perusahaan (Owner) batubara di Kalimantan Selatan yang dalam pemenuhan target produksi bekerja sama dengan beberapa kontraktor sehingga melibatkan sumber daya manusia yang tidak lepas dari kondisi tidak aman maupun tindakan tidak aman yang memerlukan observasi terhadap penerapan keselamatan dan kesehatan kerja dengan inspeksi rutin. Inspeksi tersebut salah satunya adalah menggunakan hazard card yang dalam penerapannya memerlukan metode sebagai panduan pengawas untuk melakukan langkah perbaikan dari hasil temuan inspeksi yang mengarah pada terjadinya kecelakaan kerja sehingga pengendalian kecelakaan kerja bisa efektif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan cara penerapan teknik pencegahan kecelakaan kerja dengan metode program observasi terhadap penerapan keselamatan kerja menggunakan “hazard card” yaitu berupa pelaporan adanya kondisi tidak aman maupun tindakan tidak aman yang kemudian dilakukan tindakan perbaikan untuk mencegah terjadinya kecelakaan kerja. Apabila penerapan metode tersebut efektif maka kecelakaan kerja dapat dicegah dan tingkat kecelakaan menurun serta kerugian dapat dikendalikan namun jika tidak efektif maka hal sebaliknya yang akan terjadi Metode penelitian yang digunakan penulis adalah deskriptif yaitu dengan menggambarkan teknik pencegahan kecelakaan dengan menggunakan metode program observasi terhadap penerapan keselamatan kerja menggunakan “hazard card”. Dari hasil penelitian dapat diambil kesimpulan bahwa terdapat kondisi tidak aman maupun tindakan tidak aman yang menimbulkan potensi dan faktor bahaya di PT. Jorong Barutama Greston tetapi dapat dicegah dan dikendalikan serta dapat dilakukan upaya perbaikan. Saran yang bisa diberikan dalam melakukan pencegahan kecelakaan kerja yang bertujuan untuk pengendalian ataupun perbaikan diperlukan ketelitian pengawas ketika melakukan inspeksi sehingga perlu adanya pelatihan bagi pengawas baik dari PT. Jorong Barutama Greston maupun dari kontraktor dalam menerapkan hazard card sebagai teknik untuk pencegahan kecelakaan kerja dengan demikian inspeksi terhadap kondisi tidak aman maupun tindakan tidak aman dapat dilakukan dengan penuh ketelitian dari pengawas. Kata kunci : Hazard Card, Kecelakaan Kerja.
×
Penulis Utama : Herlin Retnowati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0006117
Tahun : 2009
Judul : Teknik pencegahan kecelakaan kerja dengan metode program observasi terhadap penerapan keselamatan kerja berupa hazard card di PT. Jorong Barutama Greston, Kalimantan Selatan
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2009
Program Studi : D-3 Hiperkes
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedokteran Prog. D III Hiperkes dan Keselamatan Kerja-R.0006117-2009
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sumardiyono, SKM, Mkes
2. Vitri Widyaningsih , dr
Penguji :
Catatan Umum : 3555/2009
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.