Penulis Utama : Anteng Nirwanto
NIM / NIP : S241908004
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyebab tidak terpilihnya salah satu kandidat yang maju dalam pemilihan kepala desa di Desa Purbamas dan mengidentifikasi penyebab secara internal dan eksternal yang menjadi hambatan tidak terpilihnya kandidat dalam kontestasi politik pada pemilihan kepala desa di Desa Purbamas tahun 2022. Metode penelitian yangdigunakan pada penelitian ini adalah menggunakan metode kualitatif deskriptif. Lokasi penelitian bertempat di Desa Purbamas. Subjek penelitian yang diminta sebagai informan penelitian yaitu 17 informan yang terdiri dari kandidat yang gagal, tokoh non elit politik lokal dan masyarakat Desa Purbamas yang sudah memiliki hak pilih dalam pemilihan kepala desa. Data dikumpulkan berasaldari wawancara, pengamatan, dan dokumentasi. Analisis data dilakukanmengikuti model analisis interaktif yang terdiri dari tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut. Pertama, kurangnya modalitas politik yang dimiliki kandidat seperti kurangnya dukungan dari non elit politik lokal, tidak memiliki pengalaman politisi sebelum maju dalam pemilihan kepala desa, kurangnya kuantitas dan kualitas tim sukses yang dimiliki kandidat padahal peran tim sukses sangat penting karena berinteraksi langsung dengan masyarakat Kedua, modalitas sosial yang dimiliki kandidat perempuan terutama bonding social capital dimana keluarga dan organisasi PKK menjadi kekuatan kandidat perempuan dalam maju pada pemilihan kepala desa, bridging social capital yang dimiliki kandidat perempuan masih tergolong lemah dimana masyarakat dengan latar belakang berbeda melihat kandidat perempuan belum mampu untuk menjadi kepala desa, linking social capital dimana kandidat perempuan tidak memiliki jaringan yang luas kepada pihak eksternal untuk mendukung dalam pemilihan kepala desa. Ketiga, kurangnya modalitas ekonomi seperti kurangnya pendanaan yang dimiliki kandidat perempuan dan ketiadaan donatur yang mendukung. Keempat, politik primodial yang masih kuatmenyebabkan kandidat yang berasal dari suku minoritas masyarakat Desa Purbamas sulit untuk memenangkan pemilihan kepala desa.

×
Penulis Utama : Anteng Nirwanto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S241908004
Tahun : 2023
Judul : ANALISIS MODALITAS DAN PRIMODIALISME DALAM KONTESTASI POLITIK DALAM PEMILIHAN KEPALA DESA DI DESA PURBAMAS TAHUN 2022
Edisi :
Imprint : surakarta - Fak. ISIP - 2023
Program Studi : S-2 Administrasi Publik
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : kandidat, modalitas, penyebab kegagalan
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : http://dx.doi.org/10.18415/ijmmu.v10i8.4983
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Ismi Dwi astuti Nurhaeni, M.Si
2. Dr. Didik Gunawan Suharto, Sos., M.Si.
Penguji : 1. Drs. Sudarmo, M.A.,Ph.D.
2. Rino Ardhian Nugroho, S.Sos., M.T.I,Ph.D.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.