Penulis Utama : Rofi Syahin Firmansyah
NIM / NIP : K4617103
×

ABSTRAK

 

Rofi Syahin Firmansyah SURVEI SARANA DAN PRASARANA PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN SEKOLAH DASAR NEGERI SE-KECAMATAN KUNDURAN KABUPATEN BLORA. Skripsi, Fakultas Keolahragaan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Juni 2022.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kelengkapan sarana dan prasrana dalam Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan di Sekolah Dasar Negeri se- Kecamatan Kunduran Kabupaten Blora. Untuk mengetahui kondisi sarana dan prasarana dalam Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan di Sekolah Dasar Negeri se- Kecamatan Kunduran Kabupaten Blora. Untuk mengetahui kesiapan dalam menghadapi pembelajaran luring.

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif menggunakan teknik pengumpulan data dengan metode survei. Subjek penelitian ini adalah guru PJOK se- Kecamatan Kunduran Kabupaten Blora, yang berjumlah

26 orang. Teknik pengumpulan data yaitu dengan wawancara dan checklist

Setelah dilaksanakan penelitian mengenai tentang sarana dan prasrana olahraga dalam pendidikan jasmani olahraga di Sekolah Dasar Negeri se- Kecamatan Kunduran, Kabupaten Blora Tahun 2022, sarana dan prasarana yang digunakan dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan dengan total 26 Sekolah dapat diketahui bahwa sebanyak 20 Sekolah Dasar di Kecamatan Kunduran, Kabupaten Blora Tahun 2022 masih memiliki sarana prasana dalam kategori kurang, dan 6 sekolah dengan kategori sedang.

Kondisi penyediaan sarana dan prasrana pendidikan jasmani di SD Negeri se- Kecamatan Kunduran termasuk dalam kualitas kurang, untuk jumlah sendiri untuk guru PJOK menyarankan untuk adanya penambahan jumlah, meskipun pembelajaran masih bisa berlangsung dengan baik. Ada beberapa sekolah dengan keadaan lapangan dengan rumput yang panjang karena tidak adanya perawatan, dan ada juga papan basket dan ring basket yang sudah rusak karena tidak adanya perawatan karena tidak pernah digunakan pada masa pandemi saat ini.

 

Kata kunci : Sarana, Prasarana, Olahraga

×
Penulis Utama : Rofi Syahin Firmansyah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4617103
Tahun : 2023
Judul : SURVEI SARANA DAN PRASARANA PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN SEKOLAH DASAR NEGERI SE-KECAMATAN KUNDURAN KABUPATEN BLORA
Edisi :
Imprint : surakarta - Fak. Keolahragaan - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Sarana, Prasarana, Olahraga
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Budhi Satyawan, M.Pd
2. Dr. Singgih Hendarto, S.Pd., M.Pd.
Penguji : 1. Drs. Sunardi, M.kes.
2. Baskoro Nugroho Putro, S.Pd., M.Pd
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.