Penulis Utama | : | Irmawati |
NIM / NIP | : | R0219045 |
Irmawati, R0219045, 2023. Hubungan Pengetahuan Keselamatan Kerja dan Pengawasan K3 dengan Unsafe Action pada Pekerja PT. Bangkit Berkah Perkasa Proyek Pengendalian Banjir Surakarta, Diploma 4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja Sekolah Vokasi, Universitas Sebelas Maret, Surakarta.
Latar Belakang: PT. Bangkit Berkah Perkasa merupakan salah satu kontraktor di Indonesia yang mengerjakan proyek pengendalian banjir yang terdapat dibeberapa wilayah kota Surakarta. Berdasarkan data kecelakaan kerja milik perusahaan telah terjadi 8 kecelakaan kerja, 50% diantaranya disebabkan oleh unsafe action yang dilakukan oleh pekerja harian. Tim HSE perusahaan juga telah melaksanakan program safety talk pada saat sebelum pekerjaan dimulai dengan tujuan untuk memberikan pemahaman mengenai keselamatan kerja. Perusahaan telah menerapkan program pengawasan K3, namun menurut pekerja pengawasan yang dilakukan belum maksimal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan keselamatan kerja dan pengawasan K3 dengan unsafe action pada pekerja harian PT. Bangkit Berkah Perkasa.
Metode: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian berupa observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 58 pekerja harian pada proses kerja pemasangan beton L-Gutter di PT. Bangkit Berkah Perkasa Pengendalian Banjir Surakarta. Teknik sampling menggunakan total sampling sehingga didapatkan sampel sebanyak 58 responden. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner pengetahuan keselamatan kerja, kuesioner pengawasan K3, dan lembar checklist observasi untuk mengukur unsafe action. Teknik analisis yang digunakan adalah uji Somers’d.
Hasil: Berdasarkan hasil uji korelasi Somers’d antara pengetahuan keselamatan kerja dengan unsafe action, didapatkan hasil signifikan (p-value=0,0001, r= -0,448). Berdasarkan hasil uji korelasi Somers’d antara pengawasan K3 dengan unsafe action, didapatkan hasil signifikan (p-value=0,0001, r= -0,518).
Simpulan: Terdapat hubungan antara pengetahuan keselamatan kerja dan pengawasan K3 dengan unsafe action.
Penulis Utama | : | Irmawati |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | R0219045 |
Tahun | : | 2023 |
Judul | : | Hubungan Pengetahuan Keselamatan Kerja dan Pengawasan K3 dengan Unsafe Action pada Pekerja PT. Bangkit Berkah Perkasa Proyek Pengendalian Banjir Surakarta |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Sekolah Vokasi - 2023 |
Program Studi | : | D-4 Kesehatan Kerja |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | Pengetahuan Keselamatan Kerja, Pengawasan K3, Unsafe Action, Konstruksi |
Jenis Dokumen | : | Laporan Tugas Akhir (D IV) |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. Haris Setyawan, S.K.M., M.Kes 2. Rachmawati Prihantina F, S.Si., M.Si |
Penguji | : |
1. Bachtiar Chahyadhi, S.ST., M.KKK |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Sekolah Vokasi |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |