Penulis Utama : Novania Dyta Pratiwi
NIM / NIP : K7119200
×

Novania Dyta Pratiwi. K7119200. Pembimbing I: Dra. Jenny Indrastoeti Siti Poerwanti, M.Pd. pembimbing II: Drs. Siti Kamsiyati, S.Pd., M.Pd. ANALISIS KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS TERTULIS PADA PENYELESAIAN SOAL CERITA BANGUN DATAR PESERTA DIDIK KELAS IV SD NEGERI TEGALSARI Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juli 2023

 

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan kemampuan komunikasi matematis tertulis peserta didik kelas IV dalam menyelesaiakan soal cerita bangun datar, (2) mendeskripsikan faktor yang memengaruhi kemampuan komunikasi matematis tertulis peserta didik kelas IV dalam menyelesaiakan soal cerita bangun datar. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Subjek dalam penelitian ini yaitu peserta didik kelas IV SD Negeri Tegalsari. Teknik pengumpulan data menggunakan studi dokumen dan hasil wawancara. Teknik uji validitas data menggunakan teknik triangulasi waktu, teknik, dan sumber. Teknik analisis data menggunakan Miles dan Huberman yang meliputi 4 tahap, yaitu: (1) pengumpulan data, (2) reduksi data, (3) penyajian data, dan (4) penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa kemampuan komunikasi matematis tertulis peserta didik dalam kemampuan menuliskan permasalahan dengan bahasa sendiri 50%, kemampuan menyatakan peristiwa sehari-hari dengan simbol matematika 80%, kemampuan menyatakan permasalahan sehari-hari dalam bentuk gambar 40%, kemampuan memahami dan mengevaluasi ide matematik dalam menyelesaikan permasalahan secara tertulis 40%, dan kemampuan menuliskan simpulan jawaban sesuai dengan permasalahan 0%. Faktor yang memengaruhi kemampuan komunikasi matematis tertulis yaitu pengetahuan peserta didik terhadap konsep bangun datar, kepercayaan peserta didik terhadap jawaban yang diberikan, pemahaman terhadap soal, dan intensitas pemberian soal cerita oleh guru. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kemampuan komunikasi matematis tertulis peserta didik dalam menyelesaikan soal cerita bangun datar tergolong cukup rendah dengan kemampuan menuliskan permasalahan dengan bahasa sendiri 50%, kemampuan menyatakan peristiwa sehari-hari dengan simbol matematika 80%, kemampuan menyatakan permasalahan sehari-hari dalam bentuk gambar 40%, kemampuan memahami dan mengevaluasi ide matematik dalam menyelesaikan permasalahan secara tertulis 40%, dan kemampuan menuliskan simpulan jawaban sesuai dengan permasalahan 0%. serta faktor yang memengaruhi kemampuan komunikasi matematis tertulis terdapat 4 faktor.

×
Penulis Utama : Novania Dyta Pratiwi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7119200
Tahun : 2023
Judul : Analisis Kemampuan Komunikasi Matematis Tertulis pada Penyelesaian Soal Cerita Bangun Datar Peserta Didik Kelas IV SD Negeri Tegalsari
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : analisis kemampuan, komunikasi matematis tertulis, menyelesaikan soal cerita, bangun datar, sekolah dasar
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Jenny Indrastoeti Siti Poerwanti, M.Pd.
2. Dra. Siti Kamsiyati, M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Sandra Bayu K, S.Pd, M.Si.
2. Anesa Surya, S.Pd, M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.