Penulis Utama : Nasikhah Afdila
NIM / NIP : K7118162
×

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan langkah-langkah penerapan strategi pembelajaran DRTA dan media cerita bergambar pada siswa kelas III; (2) meningkatkan kemampuan membaca pemahaman dengan menerapkan strategi pembelajaran DRTA dan media cerita bergambar pada siswa kelas III; (3) mendeskripsikan kendala  dan  solusi penerapan strategi  pembelajaran  DRTA  dan  media  cerita  bergambar. Penelitian tindakan kelas ini terdiri dari dua siklus. Subyek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas III SDN 1 Gemeksekti yang berjumlah 23 siswa. Teknik pengumpulan data melalui observasi,wawancara, tes, dan dokumentasi. 

Hasil penelitian ini menunjukkan (1) langkah-langkah penerapan strategi pembelajaran DRTA dan media cerita bergambar yaitu membuat prediksi berdasarkan judul, membuat prediksi berdasarkan gambar, menulis prediksi cerita, membaca bahan bacaan, menilai ketepatan prediksi dan menyesuaikan prediksi: (2) penerapan strategi DRTA dan media cerita bergambar dapat meningkatkan  kemampuan  membaca  pemahaman  pada   siswa   kelas   III   SDN1 Gemeksekti dengan presentase siswa tuntas pada siklus I mencapai 88,45% dan siklus II mencapai 97,83%, (3) kendala yang ditemui yaitu: (a) peneliti dan guru kurang berkomunikasi dalam pembuatan RPP sehingga guru belum maksimal dalam menerapkan strategi DRTA dan media cerita bergambar dengan benar, (b) guru belum maksimal dalam memberikan penekanan pada bagian-bagian pembelajaran yang penting, (c) siswa masih pasif dalam mengikuti pembelajaran, (d) beberapa kelompok tidak mendengarkan teman yang sedang presentasi di depan kelas. Solusi dari kendala tersebut yaitu: (1) diskusi pembuatan RPP dengan guru kelas III lebih ditingkatkan, (2) guru memberikan penekanan dengan lebih jelas kepada siswa pada materi yang penting, (3) guru memberikan stiker bintang untuk membangkitkan motivasi siswa dalam mengikuti pembelajaran, (4) guru memberi bimbingan kepada semua kelompok untuk memperhatikan kelompok lain yang sedang menyampaikan hasil diskusinya. 

Simpulan penelitian ini adalah penerapan strategi DRTA dan media cerita bergambar dapat meningkatkan kemampuan membaca pemahaman dalam pelajaran Bahasa Indonesia pada siswa kelas III SDN 1 Gemeksekti tahun ajaran 2021/2022.

×
Penulis Utama : Nasikhah Afdila
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7118162
Tahun : 2023
Judul : Peningkatan Kemampuan Membaca Pemahaman Dengan Strategi Pembelajaran DRTA (Direct Reading Thinking Activitiy) dan Media Cerita Bergambar Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Kelas III SDN 1 Gemeksekti Tahun Ajaran 2021/2022
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : kemampuan, membaca pemahaman, strategi DRTA, media cerita bergambarkemampuan, membaca pemahaman, strategi DRTA, media cerita bergambarkemampuan, membaca pemahaman, strategi DRTA, media cerita bergambar
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Suhartono, M.Pd
2. Drs. Wahyudi, M.Pd
Penguji : 1. Dr. Kartika Chrysti Suryandari, M.Si
2. Drs. Ngatman, M.Pd
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.