Penulis Utama : Aulia Ba'syafira Widiyanti
NIM / NIP : I0319017
×

Pemerintah Indonesia melalui PT PLN (Perusahaan Listrik Negara) dalam program pilot project mengkonversi kompor gas menjadi kompor induksi sebanyak 1.000 kompor induksi sebagai upaya Pemerintah Indonesia dalam mengurangi penggunaan LPG. Beberapa tantangan yang dapat menghambat dalam program konversi kompor induksi meliputi infrastruktur listrik yang belum dapat diandalkan, biaya modal yang tinggi untuk membeli kompor dan panci baru, layanan purna jual yang kurang memadai, kesulitan dalam penggunaan, harga LPG yang disubsidi, tarif listrik yang tinggi, dan kekhawatiran akan kenaikan tagihan listrik. Dalam hal ini pemangku kepentingan memiliki peran yang sangat penting untuk mencapai kesuksesan jangka panjang dari program konversi. Pemangku kepentingan bertanggung jawab secara sosial atas kebijakan dan praktik dari seluruh siklus hidup proyek dimana tanggung jawab ini mencerminkan tanggung jawab untuk kesejahteraan masyarakat luas. Oleh karen itu, penelitian ini untuk mengetahui faktor – faktor dari tanggung jawab sosial yang berpengaruh terhadap kinerja proyek baik jangka pendek maupun jangka panjang dengan menggunakan metode partial least squares structural equation modeling (PLS-SEM). Hasil dari PLS-SEM menunjukkan bahwa faktor economic responsibility memiliki pengaruh untuk kinerja proyek dalam jangka pendek. Faktor ethical environment memiliki pengaruh terhadap kinerja proyek baik jangka pendek maupun jangka panjang. Dan kinerja proyek dalam jangka pendek berpengaruh terhadap kinerja proyek dalam jangka panjang.

×
Penulis Utama : Aulia Ba'syafira Widiyanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0319017
Tahun : 2023
Judul : Model Tanggung Jawab Sosial Terhadap Kinerja Proyek (Studi Kasus: Program Konversi Kompor Gas Ke Kompor Listrik Induksi di PT PLN Surakarta)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2023
Program Studi : S-1 Teknik Industri
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Social Responsibility, Ethical Environment Responsibility, Economic Responsibility, Legal Responsibility, Social Political Responsibility, Project Performance, PLS-SEM
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Retno Wulan Damayanti, S.T., M.T.
2. Dr.Eng. Pringgo Widyo Laksono, S.T., M. Eng
Penguji : 1. Dr. Ir. Lobes Herdiman, M.T,
2. Roni Zakaria R, ST., M.T.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.