Penulis Utama : Yudo Felnando Rantung
NIM / NIP : S212002004
×

LATAR BELAKANG : Karsinoma Sel Hati merupakan salah satu kasus kanker yang sering ditemukan terutama pada pasien yang telah menderita hepatitis hingga sirosis hepar. mRECIST merupakan salah satu metode evaluasi ukuran lesi tumor yang dilihat pada hasil pemeriksaan CT Scan pasca tindakan intervensi pada kasus KSH. Begitu pula dengan kadar AFP sebagai media evaluasi kuantitatif pasca tindakan intervensi pada kasus KSH. Tindakan Ablasi Etanol Intra Arterial merupakan salah satu strategi tatalaksana locoregional pada kasus KSH. Penelitian ini bertujuan mencari hubungan dari dua media evaluasi kuantitatif tersebut pasca tindakan intervensi locoregional pada kasus KSH.

METODE : Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif observasional analitik dengan pendekatan cross sectional retrospektif  pada semua pasien Karsinoma Sel Hati yang menjalani pemeriksaan CT scan  abdomen dengan kontras dan pemeriksaan kadar AFP di laboratorium patologi klinik di RSUD Dr. Moewardi Surakarta pada rentang waktu Januari 2018 hingga Maret 2023. Data penelitian kemudian dilakukan uji akurasi dan uji hipotesa dengan analisa statistik.

HASIL PENELITIAN : Dari total populasi penelitian sebanyak 35 subjek hanya 14 subjek yang memenuhi syarat inklusi. Kemudian pada subjek yang dilakukan tindakan Ablasi Etanol Intra Arterial didapatkan 14 (100%) subjek yang masuk dalam kategori Responsif berdasarkan kriteria mRECIST, sedangkan yang masuk kategori Responsif berdasarkan perubahan kadar AFP hanya didapatkan 4 subjek (28,5%), sisanya 10 subjek (71,4%) masuk dalam kategori Non Responsif. Berdasarkan Uji T pada nilai mRECIST didapatkan perubahan yang signifikan pre dan post tindakan intervensi (p:0,002*). Sedangkan berdasarkan uji Wilcoxon  pada kadar AFP tidak didapatkan perubahan yang signifikan pre dan post tindakan intervensi (p:0,173). Berdasarkan Uji Chi Square tidak didapatkan korelasi yang signifikan antara kategori nilai mRECIST dengan kadar AFP post tindakan Ablasi Etanol Intra Arterial dengan nilai (p:0,176).

KESIMPULAN : Terdapat perubahan nilai mRECIST yang signifikan pasca tindakan Ablasi Etanol Intra Arterial, sebaliknya dengan kadar AFP. Tidak ditemukan korelasi antara kategori nilai mRECIST dengan kadar AFP sebagai prognosticator pasca tindakan intervensi.

×
Penulis Utama : Yudo Felnando Rantung
Penulis Tambahan : 1. dr. Prasetyo Sarwono Putro, Sp.Rad(K)RI
2. Dr. Hari Wujoso, dr., Sp.F, M.M.
3. dr. Amelia Tjandra Irawan, M.Kes, Sp.Rad(K)MSK
4. dr. Aritantri Darmayani, Sp.PD, M.Sc., K-GEH, FINASIM
5.
NIM / NIP : S212002004
Tahun : 2023
Judul : Hubungan Sensitivitas Nilai mRECIST Dan Kadar AFP Sebagai Faktor Prognostik Pada Pasien Karsinoma Sel Hati Post Ablasi Etanol Intra Arterial di RSUD Dr. Moewardi Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Kedokteran - 2023
Program Studi : PPDS Radiologi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : mRECIST, AFP, Ablasi Etanol Intra Arterial, Karsinoma Sel Hati
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. dr. Prasetyo Sarwono Putro, Sp.Rad(K)RI
2. Dr. Hari Wujoso, dr., Sp.F, M.M.
Penguji : 1. dr. Amelia Tjandra Irawan, M.Kes, Sp.Rad(K)MSK
2. dr. Aritantri Darmayani, Sp.PD, M.Sc., K-GEH, FINASIM
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.