Penulis Utama : Ayu Rahmawati Tri Widiastuti
NIM / NIP : V1820012
×

Kue kecipir adalah salah satu jenis kue kering tradisional yang terbuat dari bahan tepung ketan, tepung tapioka, gula, garam, vanili, telur, margarin dan air yang dicampur, kemudian dicetak membentuk menyerupai sayuran kecipir dan digoreng. Penelitian Quality Control pada pembuatan kue kecipir di UKM “Mawar Jaya” ini bertujuan untuk mengevaluasi penerapan konsep Cara Produksi Pangan yang Baik (CPPB) dan menentukan konsep yang sesuai, mengacu pada BPOM RI Nomor HK.03.1.23.04.12.2206 Tahun 2012 tentang Cara Produksi Pangan yang Baik (CPPB). Metode pengumpulan data pada Tugas Akhir ini dilakukan dengan 2 cara yaitu Secara langsung meliputi wawancara, observasi, pengambilan sampel serta pengujian di laboratorium, dan secara tidak langsung berupa studi pustaka, dokumentasi dan data-data, serta penilaian kondisi CPPB. Proses pembuatan kue kecipir meliputi pencampuran semua bahan, pencetakan, penggorengan, penirisan, serta pengemasan dan penyimpanan. Pengujian kue kecipir ini didasarkan pada SNI 2973:2018 tentang biskuit atau kue kering. Berdasarkan hasil pengujian kue kecipir UKM “Mawar Jaya” diperoleh kadar air 4,583%; kadar abu tidak larut asam 0,070%; kadar protein 2,462%; kadar asam lemak bebas 0,485% dan uji organoleptik yang meliputi aroma, rasa dan warna dinyatakan normal. Hasil uji kadar air, kadar abu tidak larut asam, kadar asam lemak bebas dan uji organoleptik telah sesuai dengan SNI 2973:2018 tentang biskuit, sedangkan kadar protein belum sesuai dengan SNI 2973:2018 tentang biskuit atau kue kering.

×
Penulis Utama : Ayu Rahmawati Tri Widiastuti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : V1820012
Tahun : 2023
Judul : Konsep Cara Produksi Pangan Yang Baik (CPPB) Pada Proses Pembuatan Kue Kecipir Di UKM “Mawar Jaya”, Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2023
Program Studi : D-3 Teknologi Hasil Pertanian
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Kue kecipir, Evaluasi Mutu, Konsep CPPB
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Rahmania Nur Afiah, S.Pi., M.Sc.
Penguji : 1. Khusnul Khotimah, S.T.P., M.Sc.
2. Dian Rachmawanti Affandi, S.T.P., M.P.
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.