Penulis Utama : Harum Indah Permatasari
NIM / NIP : K8119032
×

Harum Indah Permatasari, K8119032. Pembimbing I: Warananingtyas Palupi, S.Sn., MA. Pembimbing II: Nurul Shofiatin Zuhro, S.Pd., M. Pd. PENGETAHUAN ORANG TUA TERKAIT PEMENUHAN GIZI ANAK TERHADAP PEMBERIAN BEKAL MAKANAN DI SEKOLAH. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret Surakarta, September 2023. Permasalahan gizi anak usia di bawah 5 tahun masih sering ditemui di Indonesia. Perhatian dari orang tua adalah hal utama yang dibutuhkan dalam pemenuhan gizi anak. Pemenuhan gizi anak tidak hanya bisa dilakukan saat di rumah melainkan bisa juga dilakukan ketika anak sedang berada di sekolah melalui bekal makanannya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) pengetahuan orang tua kelompok A1 TK Angkasa Lanud Adi Soemarmo mengenai pemenuhan gizi anak melalui kegiatan pembiasaan membawa bekal makanan, (2) kegiatan pemenuhan gizi anak kelompok A1 TK Angkasa Lanud Adi Soemarmo melalui bekal makanan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. sumber data dalam penelitian ini meliputi kegiatan makan bersama bekal makanan di TK Angkasa, kegiatan makan bersama pemberian makanan tambahan, kegiatan pengukuran tumbuh kembang anak di TK Angkasa, informan (guru kelompok A1, kepala sekolah, 9 wali murid kelompok A1 TK Angkasa), dokumen tumbuh kembang anak di sekolah. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi berpartisipasi pasif, wawancara mendalam secara langsung dengan 11 informan, dokumentasi. Teknik uji validitas yang digunakan adalah triangulasi sumber. Analisis data dengan menggunakan teknik analisis interaktif Miles dan Huberman. Hasil penelitian adalah sebagai berikut. Pertama, kegiatan pemenuhan gizi anak melalui kegiatan pembiasaan membawa bekal makanan pada kelompok A1 telah memenuhi kriteria makanan sehat bergizi seimbang dan telah memenuhi kriteria kecukupan gizi anak sehari-hari. Zat gizi seperti karbohidrat, protein, vitamin, dan mineral telah tersedia pada bekal makanan untuk memenuhi kebutuhan gizi anak ketika sedang berada di sekolah. Orang tua dan pihak sekolah merasa pembiasaan membawa bekal makanan dari rumah sangat efektif untuk membantu meningkatkan pemenuhan gizi anak ketika beraktivitas di sekolah. Kedua, pengetahuan orang tua mengenai pemenuhan gizi anak juga sudah cukup baik mengenai pengetahuan akan pemenuhan gizi anak serta dapat dilihat dari cara orang tua memantau tumbuh kembang anaknya secara rutin dan kerja sama orang tua dengan pihak sekolah dan posyandu dalam mendukung terpenuhinya kebutuhan gizi anak, akan tetapi perlu ditingkatkan terkait bekal makanan yang disiapkan dan dibawakan oleh orang tua ke sekolah. Pihak sekolah dan orang tua juga selalu berupaya penuh untuk memantau secara beriringan akan tumbuh kembang anak agar mampu mencapai tugas perkembangan sesuai usianya secara optimal.

×
Penulis Utama : Harum Indah Permatasari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K8119032
Tahun : 2023
Judul : Pengetahuan Orang Tua terkait Pemenuhan Gizi Anak terhadap Pemberian Bekal Makanan di Sekolah
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Anak Usia Dini
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Pengetahuan; Orang Tua; Pemenuhan Gizi; Bekal Makanan; Anak
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Warananingtyas Palupi, S.Sn., M.A.
2. Nurul Shofiatin Zuhro, S.Pd., M.pd.
Penguji : 1. Dr. Anayanti Rahmawati, S.Psi., Psi., M.A.
2. Adriani Rahma Pudyaningtyas, S.Psi., M.A.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.