Penulis Utama : Risky Miusdi Enha
NIM / NIP : M3118078
×

Pusat Penelitian Kependudukan dan Gender Universitas Sebelas Maret memiliki website resmi yang memuat tentang profil, kontak, dan publikasi event dan artikel. Publikasi event dan artikel Pusat Penelitian Kependudukan dan Gender Universitas Sebelas Maret meliputi pendidikan, pengabdian, penelitian, seminar, kerja sama. Pada fitur publikasi event dan artikel dari website Pusat Penelitian Kependudukan dan Gender Universitas Sebelas Maret hanya bisa menampilkan publikasi event dan artikel yang mana  fitur tersebut tidak jauh beda dengan website serupa lainnya sehingga tidak begitu tampak diferensiasinya. Website resmi tersebut belum memiliki fitur untuk mengelola event khususnya dalam hal registrasi dan pengelolaan data peserta. Sehingga pengguna yang ingin mengikuti event tidak dapat melakukan registrasi langsung melalui website. Website resmi tersebut juga belum memiliki fitur untuk mengelola artikel khususnya dalam hal publikasi mandiri oleh pengguna. Sehingga  pengguna hanya bisa melihat dan membaca artikel.
Tujuan dari penelitian ini adalah membangun sebuah website Pusat Penelitian Kependudukan dan Gender Universitas Sebelas Maret dengan codeigniter 3 agar website lebih interaktif dan memiliki diferensiasi terhadap website serupa sebagai upaya peningkatan branding. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah website Pusat Penelitian Kependudukan dan Gender Universitas Sebelas Maret yang dilengkapi fitur tambahan untuk registrasi peserta event, mengelola data peserta event, publikasi artikel secara mandiri oleh pengguna. Dalam pengembangan website ini peneliti menggunakan metode waterfall. Penulis melakukan pengembangan secara sekuensial atau terurut dimulai dari analisis, desain, pengkodean, dan pengujian.

×
Penulis Utama : Risky Miusdi Enha
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M3118078
Tahun : 2023
Judul : Pengembangan Website Pusat Penelitian Kependudukan dan Gender Universitas Sebelas Maret dengan Framework Codeigniter 3 Sebagai Upaya Peningkatan Branding
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2023
Program Studi : D-3 Ilmu Komputer Teknik Informatika
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Codeigniter; Branding; Waterfall
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sahirul Alim Tri Bawono, S.Kom.,M.Eng.
Penguji : 1. Nanang Maulana Y. S.Si., M.Cs.
2. Agus Purbayu, S.Si., M.Kom.
3. Sahirul Alim Tri Bawono, S. Kom., M.Eng.
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.