Penulis Utama : Dian Pratama M
NIM / NIP : B0216020
×

ABSTRAK Dian Pratama Marditiya. B0216020. Register Komunitas Ikan Hias dalam Grup Facebook di Kota Surakarta. Skripsi: Program Studi Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Sebelas Maret Surakarta. Penelitian ini mengkaji mengenai register yang ada pada grup Facebook Komunitas Ikan Hias Surakarta. Permasalahan yang dibahas pada penelitian ini adalah: (i) Bagaimana bentuk dan makna kosakata khusus yang digunakan oleh komunitas ikan hias yang ada di Kota Surakarta ?, dan (ii) Bagaimana karakteristik pemakaian bahasa register dalam grup Facebook pada komunitas ikan hias yang ada di Kota Surakarta ?. Tujuan penelitian ini mencakup dua hal, yakni: (i) Menjelaskan bentuk dan makna kosakata khusus yang digunakan pada komunitas ikan hias yang ada di Kota Surakarta, dan (ii) Menjelaskan karakteristik pemakaian bahasa register dalam grup Facebook pada komunitas ikan hias yang ada di Kota Surakarta. Data penelitian ini berupa kata, frasa, dan abreviasi yang mengandung unsur register pada grup Facebook komunitas ikan hias di Kota Surakarta. Sumber data penelitian ini adalah grup Facebook komunitas ikan hias di Kota Surakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode padan dengan menggunakan teknik simak dan catat, serta teknik wawancara untuk validitas data. Data penelitian ini berupa kata, frasa, dan abreviasi yang mengandung register ikan hias dalam Grup Facebook di Kota Surakarta. Hasil dari penelitian ini ditemukan bahwa bentuk dan makna register komunitas ikan hias di kota Surakarta dipilah berdasarkan beberapa bentuk meliputi kata tunggal, kata majemuk atau kompleks, frasa, bentuk abreviasi yang berupa singkatan dan kontraksi. Selain itu, juga berdasarkan pilihan bahasanya ditemukan tiga bahasa yang digunakan oleh pelaku dalam komunitas ikan hias di kota Surakarta, yaitu bahasa Indonesia, bahasa Jawa, dan bahasa Inggris. Terdapat pula karakteristik pemakaian bahasa dalam register komunitas ikan hias di kota Surakarta yaitu adanya ragam bahasa tulis dan lisan serta adanya campur kode dalam pemakaian bahasanya.

×
Penulis Utama : Dian Pratama M
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : B0216020
Tahun : 2023
Judul : Register Ikan Hias dalam Grup Facebook di Kota Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ilmu Budaya - 2023
Program Studi : S-1 Sastra Indonesia
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : register; ikan hias; facebook; Surakarta
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Link DOI : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Miftah Nugroho, M.Hum.
2. Dra. Rr. Chattri Sigit Widyastuti, M.Hum.
Penguji : 1. Dr. Hanifullah Syukri, M.Hum.
2. Bakdal Ginanjar, S.S., M.Hum.
3. Dr. FX Sawardi, M.Hum.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ilmu Budaya
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.