Penulis Utama | : | Isnaeni Pauline Fisabilillah |
NIM / NIP | : | M0418031 |
Ikan nila (Oreochromis niloticus) merupakan salah satu ikan air tawar dengan banyak peminat di masyarakat Indonesia. Kegiatan budidaya ikan, termasuk ikan nila (Oreochromis niloticus), erat kaitannya dengan serangan ektoparasit. Ektoparasit adalah parasit yang hidup pada permukaan luar tubuh inang atau di dalam bagian-bagian kulit. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui jenis ektoparasit yang berhasil diinventarisasi serta intensitas dan prevalensinya pada ikan nila (Oreochromis niloticus) pada kolam budidaya di Desa Janti, Desa Karanglo, dan Desa Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Klaten dan mengetahui korelasi kualitas air terhadap prevalensi ektoparasit pada ikan nila (Oreochromis niloticus). Penelitian ini merupakan penelitian eksploratif kuantitatif menggunakan metode deskriptif dan jumlah sampel ikan sebanyak 10 ekor dan sampel air sebanyak 1,5 L. Setiap titik dilakukan pengulangan sebanyak tiga kali. Ektoparasit yang berhasil diinventarisasi dari ketiga kolam yaitu Trichodina sp. dan Dactylogyrus sp., angka intensitas dan prevalensi tertinggi pada Trichodina sp. dari kolam di Desa Janti. Data prevalensi ektoparasit dan data hasil uji air dianalisis secara statistik menggunakan SPSS dengan uji Pearson. Semakin rendah kadar oksigen terlarut maka semakin tinggi prevalensi Dactylogyrus sp. . Semakin tinggi suhu dan kadar amoniak maka semakin tinggi pula prevalensi Trichodina sp. dan Dactylogyrus sp. .
Penulis Utama | : | Isnaeni Pauline Fisabilillah |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | M0418031 |
Tahun | : | 2023 |
Judul | : | UJI KUALITAS AIR DAN KORELASINYA TERHADAP PREVALENSI EKTOPARASIT IKAN NILA (Oreochromis niloticus) PADA KOLAM BUDIDAYA DI KECAMATAN POLANHARJO, KLATEN |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. MIPA - 2023 |
Program Studi | : | S-1 Biologi |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | Ikan Nila, Trichodina sp., Dactylogyrus sp., Prevalensi, dan Kualitas Air |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Prof. Dr. Sugiyarto, M. Si. 2. Dr. Ratna Setyaningsih, M. Si. |
Penguji | : |
1. Dr. Agung Budiharjo, S. Si. 2. Dr. Solichatun, S. Si., M. Si. |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. MIPA |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |