Penulis Utama : Zuhrotun Nisa'
NIM / NIP : K4219087
×

Penelitian bertujuan untuk menjelaskan makna dan fungsi yang terkandung di dalam tradisi Udhik-udhikan di Pekalongan, serta relevansinya terhadap pembelajaran Bahasa Jawa di SMP. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kualitatif, karena menggunakan metode deskriptif kualitatif dan pendekatan semiotika. Data yang digunakan adalah rangkaian prosesi, ubarampe, dan fungsi yang terkandung di dalam tradisi Udhik-udhikan. Sumber data diambil dari observasi, wawancara, dan dokumen. Subjek penelitian diambil menggunakan teknik purposive sampling. Cara mengumpulkan data penelitian tersebut adalah dengan obervasi, wawancara, dan dokumen. Teori yang digunakan peneliti adalah teori dari ahli bahasa yaitu Charles Sanders Peirce. Berdasarkan hasil penelitian tersebut bisa ditarik kesimpulan bahwa tradisi Udhik-udhikan sebagai objek penelitian tersebut mengandung berbagai makna dan fungsi dalam setiap ubarampe dan prosesinya. Dalam ubarampe dan prosesi tersebut ditemukan makna tersirat yang berisi harapan dan pengajaran terhadap keluarga dan masarakat sekitar untuk kedepanya yang lebih baik. Fungsi dari pelaksanaan tradisi ini juga tidak terlepas dari hubungan antara manusia dengan Tuhanya. Maka dari itu, tradhisi Udhik-udhikan cocok untuk dijadikan bahan ajar alternative lainya untuk pembelajaran teks deskripsi upacara adat daerah di SMP Negeri 14 Kota Pekalongan khususnya terhadap siswa kelas IX semester 1. Berdasarkan hasil penelitian ini, menghasilkan implikasi berupa teoretis, pedagogis, dan praktis. Implikasi teoretisnya yaitu bisa menambah wawasan pengetahuan tentang makna dan fungsi yang ada di dalam tradisi Udhik-udhikan. Implikasi pedagogisnya yaitu sebagai pembelajaran yang bisa diterapkan siswa dalam kehidupan sehari-hari. Implikasi praktisnya yaitu sebagai salah satu tambahan bahan ajar pada materi teks deskripsi di SMP dan sebagai media pelestarian budaya tradisi daerah yang ada di Indonesia.

×
Penulis Utama : Zuhrotun Nisa'
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4219087
Tahun : 2023
Judul : TRADHISI UDHIK-UDHIKAN ING PEKALONGAN: TEGES, PROSESI, MUPANGAT, LAN JUMBUHE TUMRAP PASINAON BASA JAWA SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA.
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Sastra Jawa
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Kata kunci: Tradisi Udhik-udhikan, prosesi, makna, fungsi, bahan ajar.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Djoko Sulaksono, S.Pd., M.Pd.
2. Tya Resta Fitriana, S.Pd., M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Djoko Sulaksono, S.Pd., M.Pd.
2. Tya Resta Fitriana, S.Pd., M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.