Penulis Utama | : | Sarah Nurul Faridah |
NIM / NIP | : | M0119080 |
Perkembangan zaman membuat aktivitas manusia kian hari semakin kompleks. Banyak aktivitas manusia saat ini yang berdampak pada percepatan degradasi lingkungan. Hal ini ditunjukkan melalui nilai emisi karbon global yang terus meningkat. Guna memperbaiki situasi ini, sebagian besar negara berkomitmen untuk mencapai netralitas karbon dengan meningkatkan pembangunan rendah karbon. Hal ini diupayakan melalui ekonomi sirkular yang berfokus pada lima aktivitas, salah satunya refurbishing. Refurbishing merupakan proses perbaikan produk bekas pakai agar memenuhi standar yang ditetapkan dengan tujuan memperpanjang masa pakai produk tersebut. Dalam proses pemasaran produk refurbished, diperlukan strategi yang tepat agar semua pihak yang terlibat dalam aktivitas refrubishing dapat memperoleh keuntungan yang optimal serta tujuan netralitas karbon juga dapat tercapai. Penelitian ini bertujuan mengonstruksikan model refurbishing dengan mempertimbangkan strategi pemasaran dan kendala kapasitas emisi karbon, menentukan penyelesaian optimal, menerapkan model dan mengetahui pengaruh perubahan nilai paramter, serta menginterpretasikan hasil perubahan nilai parameter. Penelitian ini menggunakan metode berupa studi literatur dan terapan. Studi literatur dilakukan dengan mengkaji penelitian terdahulu serta mengubah dan menambahkan asumsi serta parameter yang digunakan pada penelitian ini. Sementara studi terapan dilakukan dengan menerapkan metode Karush-Kuhn-Tucker dalam menyelesaikan masalah optimasi, menerapkan penyelesaian optimal dengan nilai parameter, melakukan eksperimen numerik untuk mengetahui pengaruh perubahan nilai parameter dan interpretasinya. Berdasarkan hasil penelitian, model refurbishing yang dibagi menjadi model marketplace (model M) dan model reselling (model R) dapat dikonstruksi ulang sebagai masalah optimasi dengan kendala, yakni batas kapasitas emisi karbon untuk pihak independent refurbisher (IR). Selain itu, terdapat variabel baru yaitu harga grosir untuk penjualan produk baru dari IR kepada platform firm karena diasumsikan bahwa aktivitas manufaktur dilakukan oleh IR. Hal ini berpengaruh terhadap nilai keuntungan optimal bagi platform firm dan IR. Penyelesaian optimal yang diperoleh berupa keuntungan optimal bagi IR dan platform firm yang memuat parameter Q, a, b, l, c_n, c_r, e_n, e_r, dan k_e, serta parameter μ khusus untuk model M, sekaligus variabel p_n, p_r, q_n, q_r, dan w_n, serta variabel w_r khusus untuk model R. Penerapan dengan nilai parameter dari penelitian rujukan menunjukkan keuntungan IR adalah $1.670.910 dan keuntungan platform firm adalah $516.944. Sementara itu, eksperimen numerik menunjukkan bahwa perubahan nilai parameter dapat memengaruhi nilai keuntungan yang diperoleh serta kecenderungan masing-masing pihak terhadap model tertentu. Secara umum, model M lebih menguntungkan bagi IR dan model R lebih menguntungkan bagi platform firm.
Penulis Utama | : | Sarah Nurul Faridah |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | M0119080 |
Tahun | : | 2023 |
Judul | : | Model Refurbishing dengan Mempertimbangkan Strategi Pemasaran dan Kendala Kapasitas Emisi Karbon |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. MIPA - 2023 |
Program Studi | : | S-1 Matematika |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | model refurbishing; masalah optimasi; keuntungan optimal; emisi karbon |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Nughthoh Arfawi Kurdhi, S.Si., M.Sc., Ph.D. 2. Dra. Purnami Widyaningsih, M.App.Sc. |
Penguji | : |
1. Dr. Dewi Retno Sari S., S.Si., M.Kom. 2. Supriyadi Wibowo, S.Si., M.Si. |
Catatan Umum | : | tidak ada DOI/DOI Invalid |
Fakultas | : | Fak. MIPA |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |