Penulis Utama : Arfangul Fikri
NIM / NIP : O0218018
× <p><em>Arfangul Fikri.O0218018.STUDI TENTANG KONDISI CABANG OLAHRAGA BALAP MOTOR KOTA SURAKARTA DALAM RANGKA PERSIAPAN PEKAN OLAHRAGA PROVINSI XVI JAWA TENGAH TAHUN 2023. Skripsi. Fakultas Keolahragaan Universitas Sebelas Maret Surakarta. September 2023. Penelitian bertujuan mengetahui Organisasi, Managemen Pembinaan Prestasi, Pelatih dan Atlet, Prasarana Sarana dan Pendanaan Federasi Olahraga Balap Motor Kota Surakarta dalam rangka persiapan menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) XVI Jawa Tengah. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis pendekatan deskriptif. Variabel dalam penelitian ini adalah organisasi, managemen, pelatih, atlet, prasarana dan sarana. Teknik pengambilan sempel yang digunakan yaitu teknik samplingipurposive. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik uji validitas data yang dipakai pada penelitian ini menggunakan teknik triangulasi data dan metode. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan reduksi data, penyajian data (Display data), dan penarikan kesimpulan. Hasil analisis data dapat disampaikan sebagai berikut : (1) Kondisi Organisasi FOBM Kota Surakarta dalam kondisi baik karena sudah memiliki kritera organisasi yang baik. FOBM Kota Surakarta memiliki susunan kepengurusan yang lengkap dibuktikan dengan Surat keputusan No: 01/IMI-JTG/SK-FOBM/A/V/2021 masa bakti 2021-2025. (2) Pelatih FOBM Kota Surakarta sudah berlisensi mengikuti pelatihan pelatih nasional level I. dan Atlet FOBM Kota Surakarta berkompeten serta memiliki kriteria dan syarat dalam bidangnya, dibuktikan dengan perolehan mendali dalam kejuaraan dan catatan waktu pembalap (Qualifying Time Trial). (3) Managemen FOBM Surakarta masuk dalam kondisi baik karena memenuhi 4 aspek utama yaitu perencanaan, organisasi, implementasi, dan pemantauan / evaluasi. (4) Prasarana dan sarana FOBM Kota Surakarta dikatakan kurang, berdasar pada Peraturan Teknik Olahraga Balap Motor Ikatan Motor Indonesia  karena tidak memiliki sirkuit balap motor sendiri dan kendaraan bermotor. (5) Pendanaan FOBM Kota Surakarta sudah dalam kondisi baik, menurut Pasal 48 Undang Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Pengelolaan dan Pendidikan bahwa pengelolaan dana pendidikan harus sesuai dengan prinsip keadilan, efisiensi, transparansi, dan akuntabilitas publik. Sumber pendapatan FOBM Kota Surakarta berasal dari APBD Kota Surakarta bernama dana pembinaan dan dana tersebut terbagi untuk PORPROV. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa  kondisi cabang olahraga balap motor Kota Surakarta meliputi organisasi, managemen, pelatih dan atlet serta pendanaan masuk kategori baik. Prasarana dan sarana dikatakan kurang karena tidak memiliki sirkuit balap motor sendiri dan kendaraan bermotor.</em></p>
×
Penulis Utama : Arfangul Fikri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : O0218018
Tahun : 2024
Judul : STUDI TENTANG KONDISI CABANG OLAHRAGA BALAP MOTOR KOTA SURAKARTA DALAM RANGKA PERSIAPAN PEKAN OLAHRAGA PROVINSI XVI JAWA TENGAH TAHUN 2023
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Keolahragaan - 2024
Program Studi : S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Studi, Managemen, Pembinaan Pestasi, Balap Motor
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Tri Aprilijanto Utomo, M.Kes., Ph.D
2. Dr. Hendrig Joko Prasetyo, S.Pd., M.Or
Penguji : 1. Dr. Muhammad Mariyanto, M.Kes
2. Dra. Ismaryati, M.Kes
Catatan Umum : Diajukan untuk memenuhi syarat mendapatkan gelar Sarjana Pendidikan Pada Program Studi Pendidikan Kepelatihan OlahragaFAKULTAS KEOLAHRAGAAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA2023
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.