Penulis Utama : Wahyuningsih T.h
NIM / NIP : T751708005
×

Pemerintah telah menginisiasi program Nawacita untuk memprioritaskan jalur perubahan untuk mencapai Indonesia yang berdaulat secara politik, mandiri secara ekonomi, dan kaya budaya. Salah satu program pembangunan infrastruktur utama pemerintah Indonesia adalah pembangunan jalan tol, seperti jalan tol Trans-Jawa. Pembangunan jalan tol ini mempengaruhi berbagai aspek, termasuk kapasitas dan kinerja jaringan jalan nasional serta perekomonian wilayah di Provinsi Jawa Tengah. Pembangunan infrastruktur berkelanjutan dapat mempercepat pemerataan pembangunan secara komprehensif. Rencana strategis pembangunan infrastruktur pada tahun 2024 yaitu peningkatan indikator kinerja jalan berupa peningkatan konektivitas jalan untuk mengurangi waktu tempuh. Namun, saat ini kondisi jaringan jalan nasional masih dianalisa hanya berdasarkan nilai nisbah volume kapasitas (NVK) saja dan belum memperhitungkan kecepatan dan waktu tempuh perjalanan serta dampak ekonomi karena pengaruh operasional jalan tol. Kecepatan dan waktu tempuh sebagai salah satu indikator kondisi dan pelayanan jalan serta peningkatan efektifitas pengguna jalan. Penelitian ini penting untuk menganalisis pengaruh jaringan jalan tol terhadap kinerja jaringan jalan nasional meliputi nisbah volume kapasitas (NVK), kecepatan dan waktu tempuh lalu lintas baik di tahun-tahun yang ada maupun yang akan datang dan perekonomian wilayah di Provinsi Jawa Tengah. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jaringan jalan tol Trans Jawa terhadap kinerja jalan nasional meliputi nisbah volume kapasitas (NVK), kecepatan dan waktu tempuh lalu lintas dan perekonomian wilayah di Provinsi Jawa Tengah.
Wilayah studi penelitian yang digunakan adalah Provinsi Jawa Tengah dengan fokus khusus pada jalan tol dan jalan nasional serta kota/kabupaten di Provinsi Jawa Tengah. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif yaitu dengan menganalisa kinerja jalan nasional dan perekonomian wilayah di Provinsi Jawa Tengah. Analisa kinerja jaringan jalan dilakukan mulai beroperasinya jalan tol di Provinsi Jawa Tengah tahun 2018 sampai dengan masa konsesi berakhir selama 30 tahun yaitu tahun 2048. Analis kinerja jaringan jalan diproses pada perangkat lunak EMME/3 untuk membentuk jaringan jalan dengan Model Gravity, sedangkan analisa ekonomi wilayah menggunakan program E-Views.
Temuan menunjukkan bahwa pergerakan terbesar antara 2022 dan 2048 adalah di zona internal. Ditemukan juga bahwa nilai Nisbah Volume Kapasitas (NVK) jaringan jalan pada tahun 2022 stabil sedangkan 512 jalan diproyeksikan tidak stabil pada tahun 2048. Kecepatan tempuh rata-rata ruas jalan nasional pada tahun 2022 dengan jalan tol ternyata stabil hingga tahun 2030 namun kecepatannya mulai berkurang dari tahun 2035 ke tahun 2048 di mana nilainya tercatat kurang dari 40 km/jam. Hasil analisis dampak perekonomian yang dikategorikan 3 zona yaitu pada zona 1 variabel yang berpengaruh signifikan terhadap perekonomian suatu wilayah antara lain investasi, tenaga kerja, dana pemeliharaan, dan nilai International Roughness Index (IRI). Zona 2 variabel yang berpengaruh signifikan terhadap perekonomian suatu wilayah antara lain panjang jalan, tenaga kerja, dana pemeliharaan, nilai IRI, penanaman modal asing dan penanaman modal dalam negeri, sedangkan zona 3 variabel yang berpengaruh signifikan terhadap perekonomian suatu wilayah antara lain panjang jalan, penanaman modal asing, penanaman modal dalam negeri, tenaga kerja, nilai IRI, dana pemeliharaan, dan indeks pembangunan manusia (IPM).

×
Penulis Utama : Wahyuningsih T.h
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : T751708005
Tahun : 2024
Judul : PENGARUH OPERASIONAL JALAN TOL TERHADAP KINERJA JARINGAN JALAN NASIONAL DAN PERTUMBUHAN EKONOMI DI PROVINSI JAWA TENGAH
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2024
Program Studi : S-3 Teknik Sipil
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : jalan nasional, kinerja jalan, EMME/3, NVK
Jenis Dokumen : Disertasi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ir. Ary Setyawan, M. Sc (Eng)., Ph. D.
2. Budi Yulianto, S.T., M.Sc., Ph.D.
3. Dr. Evi Gravitiani, S.E., M. Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.