Penulis Utama : Yoga Catur Kautsar
NIM / NIP : D0319087
× <p>Yoga Catur Kautsar. D0319087. 2023. <strong>“Peran Modal Sosial <em>Stakeholders</em> Dalam Pengembangan Pariwisata (Studi Kasus: Objek Wisata Rowo Jombor)”</strong>. Skripsi. Program Studi Sosiologi. Fakultas Ilmu Sosial dan Politik. Universitas Sebelas Maret, Surakarta.<br>Pariwisata merupakan salah satu sektor yang mendukung pembangunan nasional terutama dalam pembangunan ekonomi masyarakat. Salah satu strategi pembangunan oleh pemerintah adalah melakukan pengembangan di kawasan wisata Rowo Jombor. Keberhasilan pengembangan pariwisata tidak terlepas dari peran modal sosial yang dimiliki oleh stakeholder. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana peran modal sosial stakeholder dalam pengembangan Objek Wisata Rowo Jombor, serta interaksi yang terjalin antar stakeholder. Teori yang digunakan adalah teori modal sosial dari Robert D. Putnam yang menjelaskan mengenai kepercayaan, norma, dan jaringan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang digunakan untuk mendeskripsikan persepsi stakeholder tentang peran modal sosial dalam pengembangan Objek Wisata Rowo Jombor. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan karakteristik yang telah ditentukan penulis agar data yang diperoleh bisa menjawab rumusan masalah yang telah penulis rumuskan. Data diperoleh melalui teknik obeservasi, dokumentasi, dan wawancara dengan narasumber yang telah ditentukan. Hasil peneletian ini ditemukan bahwa modal sosial kepercayaan berperan untuk keberhasilan pengembangan pariwisata di Rowo Jombor yang berdampak pada ekonomi masyarakat. Modal sosial norma tertulis berperan dalam menjaga kelestarian lingkungan Objek Wisata Rowo Jombor. Kemudian norma tidak tertulis berperan dalam menciptakan pelayanan yang baik terhadap wisatawan. Modal sosial jaringan berperan untuk menentukan keterlibatan stakeholders dalam pengembangan pariwisata di Objek Wisata Rowo Jombor. Bentuk interaksi yang terjalin antar stakeholders adalah kerja sama. Sehingga interaksi antar stakeholders merupakan interaksi postif.</p>
×
Penulis Utama : Yoga Catur Kautsar
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0319087
Tahun : 2024
Judul : Peran Modal Sosial Stakeholders Dalam Pengembangan Pariwisata
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2024
Program Studi : S-1 Sosiologi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Peran, Modal Sosial, Stakholder, Pariwisata
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sudarsana, PGD in Pop&Dev
Penguji : 1. Dr. Argyo Demartoto, M.Si.
2. Dra. Rahesli Humsona, M.Si.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.