Penulis Utama : Mikhael Shaghitito Suryo Leksono
NIM / NIP : K4419058
× <p>Mikhael Shaghitito Suryo Leksono. K4419058. PERAN J. ROBERT OPPENHEIMER DALAM PENGEMBANGAN BOM ATOM DI AMERIKA SERIKAT PADA MASA PERANG DUNIA KEDUA. Skripsi. Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret Surakarta, September 2023. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Peran J. Robert Oppenheimer dalam pengembangan bom atom. (2) Dampak bom atom yang dikembangkan pada masa Perang Dunia Kedua. Penelitian ini menggunakan metode historis yang terdiri dari heuristik, kritik, interpretasi, dan historiografi. Teknik pengumpulan data menggunakan studi pustaka. Sumber data yang digunakan adalah sumber primer tertulis berupa arsip dan sumber sekunder berupa buku, jurnal, artikel yang berhubungan dengan peran J. Robert Oppenheimer dalam pengembangan bom atom pada masa Perang Dunia Kedua. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis historis dengan pendekatan sosiologi untuk interpretasi.</p><p>Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) J. Robert Oppenheimer merupakan ilmuwan Amerika Serikat memiliki peran yang cukup besar dalam pengembangan bom atom dari memilih lokasi yang digunakan agar jauh dari pemukiman untuk menjaga kerahasiannya. J. Robert Oppenheimer merekrut ilmuwan dari berbagai institusi dan bidang meliputi fisika, kimia, dan matematika. J. Robert Oppenheimer berkoordinasi dengan ilmuwan diskusi dan pengarahan sehingga bom atom uranium dan plutonium berhasil dibuat, diuji coba, dan dijatuhkan pada masa Perang Dunia Kedua. (2) Bom atom yang dikembangkan pada masa Perang Dunia Kedua berdampak pada Jepang yang mengalami kehancuran total pada kota Hiroshima dan Nagasaki. Amerika Serikat menjadi pemenang Perang Dunia Kedua dengan bom atom namun memicu pengembangan bom atom oleh negara lain dan mendorong terciptanya bom hidrogen. Bom atom mendorong berdirinya Badan Tenaga Atom Internasional (IAEA) sebagai upaya pencegahan penyalahgunaan energi atom. Bom atom menyebabkan J. Robert Oppenheimer mendapatkan kedudukan pada pemerintahan namun dilarang menjabat lagi setelah tidak mendukung pengembangan bom hidrogen.</p>
×
Penulis Utama : Mikhael Shaghitito Suryo Leksono
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4419058
Tahun : 2024
Judul : PERAN J. ROBERT OPPENHEIMER DALAM PENGEMBANGAN BOM ATOM DI AMERIKA SERIKAT PADA MASA PERANG DUNIA KEDUA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2024
Program Studi : S-1 Pendidikan Sejarah
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : J. Robert Oppenheimer, Peran Tokoh, Pengembangan Bom Atom
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Musa Pelu, S.Pd., M.Pd.
2. Prof. Dr. Akhmad Arif Musadad, M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Sutiyah, M.Pd, M.Hum.
2. Dadan Adi Kurniawan, S.Pd., MA.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.