Penulis Utama : Dina Anggraeni
NIM / NIP : S992202005
× <p>Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui pengaruh self regulated learning terhadap prestasi belajar ekonomi; 2) mengetahui pengaruh Grit terhadap prestasi belajar ekonomi; 3) mengetahui pengaruh motivasi belajar terhadap prestasi belajar ekonomi; 4) mengetahui pengaruh self regulated learning, Grit dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar ekonomi; 5) mengetahui pengaruh moderasi jenis kelamin pada self regulated learning, Grit dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar ekonomi. <br>Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kuantitatif, dengan populasi seluruh siswa kelas X SMA Negeri di Kabupaten Purworejo sebanyak 2.773 siswa dan sampel sebanyak 142 siswa. penelitian ini menggunakan data primer yang berasal dari hasil jawaban kuesioner dan tes yang disebarkan kepada responden melalui google form. Teknik analisis data menggunakan aplikasi IBM SPSS 25 yang terdiri dari: 1) Analisis deskriptif variabel, 2) Uji Persyaratan Analisis,  dan 3) Analisis Statistik Parametrik (Inferensial)  <br>Hasil penelitian disimpulkan bahwa: 1) terdapat pengaruh positif dan signifikan self regulated learning terhadap prestasi belajar ekonomi, 2) terdapat pengaruh positif dan signifikan Grit terhadap prestasi belajar ekonomi, 3)terdapat pengaruh positif dan signifikan motivasi belajar terhadap prestasi belajar ekonomi, 4) terdapat pengaruh positif dan signifikan self regulated learning, Grit dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar ekonomi, 5) Variabel pemoderasi jenis kelamin memiliki pengaruh pada self regulated learning terhadap prestasi belajar ekonomi, jenis kelamin tidak memiliki pengaruh positif dan signifikan pada Grit terhadap prestasi belajar ekonomi, serta jenis kelamin memiliki pengaruh positif dan signifikan pada motivasi belajar terhadap prestasi belajar ekonomi. </p>
×
Penulis Utama : Dina Anggraeni
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S992202005
Tahun : 2024
Judul : Pengaruh Self Regulated Learning, Grit, dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Di SMA Negeri Purworejo Dengan Jenis Kelamin Sebagai Variabel Moderasi
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2024
Program Studi : S-2 Pendidikan Ekonomi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Self Regulated Learning, Grit, Motivasi Belajar, Prestasi Belajar, Jenis Kelamin
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://e-journal.undikma.ac.id/index.php/jurnalkependidikan/article/view/10898
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Dewi Kusuma Wardani, M.Si.
2. Dr. Leny Noviani, M.Si.
Penguji : 1. Prof. Dr. Trisno Martono, M.M.
2. Dr. M. Sabandi, S.E., M.Si.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.