Persepsi masyarakat terhadap izin mendirikan bangunan (studi deskriptif kuantitatif tentang persepsi masyarakat Kecamatan Slawi Kabupaten Tegal terhadap izin mendirikan bangunan)
Penulis Utama
:
Irfan Adiprimantoro
NIM / NIP
:
D0102061
×ABSTRAK
Masyarakat Kabupaten Tegal terhadap izin mendirikan bangunan. Persepsi tersebut dilihat dari tiga hal yaitu pengetahuan umum tentang izin mendirikan bangunan, pendapat masyarakat tentang prosedur dan pelayanan penerbitan izin mendirikan bangunan dan pendapat masyarakat tentang retribusi izin mendirikan bangunan.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian survai yang bersifat deskriptif kuantitatif. Sumber data meliputi data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari kuesioner yang dibagikan kepada responden. Data sekunder diperoleh dari buku-buku, arsip, dokumen, tabel statistik dan keterangan-keterangan lain yang berhubungan dengan materi penelitian. Pengambilan sampel penelitian dilakukan dengan metode simple random sampling. Adapun teknik analisa data yang digunakan adalah statistik deskriptif.
Dari penelitian ini diperoleh kesimpulan bahwa secara umum masyarakat kabupaten Tegal telah mengetahui adanya peraturan tentang izin mendirikan bangunan. Masyarakat berpendapat bahwa prosedur yang ditetapkan pemerintah untuk mendapatkan izin mendirikan bangunan tergolong mudah. Pelayanan yang diberikan petugas pada saat mengurus proses pengajuan izin mendirikan bangunan juga memuaskan masyarakat. Dalam hal retribusi izin mendirikan bangunan mayarakat berpendapat bahwa tarif yang dikenakan sudah sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Sosialisasi tentang pentingnya memiliki izin mendirikan bangunan masih diperlukan untu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang izin mendirikan bangunan. Selain itu survey tentang kepemilikan izin mendirikan bangunan harus tetap dilakukan guna mengetahui jumlah bangunan yang belum berizin demi ketertiban bangunan di wilayah Kabupaten Tegal.
×
Penulis Utama
:
Irfan Adiprimantoro
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
D0102061
Tahun
:
2009
Judul
:
Persepsi masyarakat terhadap izin mendirikan bangunan (studi deskriptif kuantitatif tentang persepsi masyarakat Kecamatan Slawi Kabupaten Tegal terhadap izin mendirikan bangunan)
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - FISIP - 2009
Program Studi
:
S-1 Ilmu Administrasi Negara
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-FISIP Jur. Ilmu Administrasi-D.0102061-2009
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Drs. Susartono, SU.
Penguji
:
Catatan Umum
:
74/2010
Fakultas
:
Fak. ISIP
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.