Penulis Utama | : | Diny Eriska Khairun Nisa' |
NIM / NIP | : | S812302023 |
Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui apakah pengurus BUM Desa membutuhkan e-modul untuk meningkatkan keterampilan pengelolaan informasi SID di Kabupaten Bojonegoro; 2) mengetahui kelayakan e-modul tutorial untuk meningkatkan keterampilan pengelolaan informasi pengurus BUM Desa menggunakan Sistem Informasi Desa (SID) Kabupaten Bojonegoro; 3) mengetahui keefektifan e-modul tutorial untuk meningkatkan keterampilan pengelolaan informasi pengurus BUM Desa menggunakan Sistem Informasi Desa (SID) Kabupaten Bojonegoro. Penelitian pengembangan e-modul tutorial SID ini menggunakan model pengembangan ADDIE dari Branch yang terdiri dari 5 tahap yaitu: 1) Analisis (Analyze), 2) Desain (Design), 3) Pengembangan (Development), 4) Pelaksanaan (Implementation) dan 5) Evaluasi (Evaluation). Analisis data yang digunakan selama pengembangan adalah analisis deskriptif, analisis kelayakan modul berdasarkan skor kriteria, dan analisis tes keterampilan pengelolaan informasi pengurus BUM Desa melalui uji t. Hasil penelitian disimpulkan bahwa: 1) keterampilan pengelolaan informasi
pengurus BUM Desa masih rendah dalam pengelolaan SID, seringkali mengalami kesulitan dalam mengimplementasikan SID secara optimal, dapat dilihat dari hasil pengamatan secara langsung terhadap pengurus BUM Desa saat input data di web SID, wawancara kepada pengurus BUM Desa dan kepala desa, penyebaran angket pengoperasian web SID sehinga e-modul dipilih sebagai sumber belajar tambahan; 2) kelayakan e-modul tutorial SID menurut ahli materi menggunakan skala likert didapatkan skor 88?ri ahli materi pertama dan skor 85?ri ahli materi kedua yang artinya materi dalam SID ini sudah cukup baik dan bisa digunakan untuk pembelajaran. Menurut ahli media, menggunakan skala likert didapatkan skor 92,5?ri ahli media pertama dan skor 100?ri ahli media kedua yang artinya e-modul dalam SID ini layak dan bisa digunakan untuk pembelajaran; 3) e-modul tutorial SID efektif meningkatkan keterampilan pengelolaan informasi pengurus BUM Desa berdasarkan hasil uji T didapatkan nilai signifikansi P- Value sebesar 0,000 < 0>
Penulis Utama | : | Diny Eriska Khairun Nisa' |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | S812302023 |
Tahun | : | 2024 |
Judul | : | PENGEMBANGAN E-MODUL TUTORIAL UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PENGELOLAAN INFORMASI PENGURUS BUM DESA MENGGUNAKAN SISTEM INFORMASI DESA (SID) KABUPATEN BOJONEGORO |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. KIP - 2024 |
Program Studi | : | S-2 Teknologi Pendidikan |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | e-modul tutorial, keterampilan pengelolaan informasi, pengurus BUM Desa, SID |
Jenis Dokumen | : | Tesis |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Prof. Dr. Djono, M.Pd. 2. Dr. Sri Sumaryati, M.Pd. |
Penguji | : |
1. Prof. Dr. Sarwanto, S.Pd., M.Si. 2. Abdul Haris Setiawan, S.Pd., M.Pd., Ph.D |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. KIP |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |