Penulis Utama : Septhy Dwi Susanthy
NIM / NIP : G0119103
× <p>Wanita pekerja seni tradisional rela melakukan berbagai cara untuk menjaga eksistensinya dalam berkesenian agar tetap diminati, hal tersebut terjadi karena banyaknya persaingan antar rekan satu profesi demi mendapatkan pekerjaan sebanyak mungkin. Banyak ditemukan dikalangan para wanita pekerja seni tradisional yang menganggap penampilan fisik dapat menunjang dalam berkesenian sehingga mereka rela melakukan berbagai cara untuk mendapatkan bentuk tubuh yang diinginkan. Citra tubuh merupakan cara pandang seseorang mengenai penampilan tubuhnya. Kebersyukuran menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi citra tubuh seseorang. Seseorang yang memiliki kebersyukuran yang tinggi cenderung memiliki citra tubuh yang positif karena kebersyukuran dapat meningkatkan emosi positif individu, sehingga individu dapat menerima, merasa puas, dan menghargai bentuk tubuh serta penampilannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kebersyukuran dengan citra tubuh pada wanita pekerja seni tradisional. Populasi pada penelitian ini adalah wanita pekerja seni tradisional yang berada di Sragen yang mana jumlahnya tidak diketahui. Sampel pada penelitian ini sebanyak 60 wanita pekerja seni tradisional dengan menggunakan teknik snowball sampling. Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah modifikasi skala citra tubuh (MBSRQ-AS) dan skala kebersyukuran. Analisis data menggunakan teknik korelasi product moment. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh koefisien korelasi sebesar r = -0,081 dengan p = 0.539 > 0.05 Hasil tersebut menunjukan bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara kebersyukuran dengan citra tubuh pada wanita pekerja seni tradisional. Kebersyukuran yang dimiliki subjek dalam penelitian ini cenderung sedang ke tinggi namun belum sepenuhnya mencakup pada seluruh aspek yang menyusun citra tubuh terutama pada aspek self classified weight yang tergolong cenderung negatif.</p>
×
Penulis Utama : Septhy Dwi Susanthy
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0119103
Tahun : 2024
Judul : Hubungan antara Kebersyukuran dengan Citra Tubuh pada Wanita Pekerja Seni Tradisional
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Psikologi - 2024
Program Studi : S-1 Psikologi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Citra Tubuh, Kebersyukuran, Pekerja Seni Tradisional.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Hardjono, M.Si.
Penguji : 1. Rin Widya Agustin, S.Psi., M.Psi.
2. Alma Marikka Geraldina, S. Psi., M.A
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Psikologi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.