Penulis Utama : Parman
NIM / NIP : X7108512
× ABSTRAK Tujuan penelitian ini untuk : (1) Meningkatkan kemampuan membaca peta dengan model pembelajaran kooperatif pada siswa kelas IV Semester I, Tahun 2009 SD Negeri 3 Urutsewu, Ampel, Boyolali dan (2) Mengatasi kendala yang dihadapi peneliti dalam meningkatkan kemampuan membaca peta dengan model pembelajaran kooperatif. Penelitian ini terdiri dari dua variabel yaitu kemampuan membaca peta (Y) dan model pembelajaran kooperatif (X). Penelitian ini menggunakan Metode Penelitian Tindakan Kelas ( Classroom Action Research ). Penelitian dilakukan sebanyak tiga siklus. Subjek penelitian siswa kelas IV Semester I, Tahun 2009 SD Negeri 3 Urutsewu, Ampel, Boyolali banyak siswa 36 orang. Objek penelitian pembelajaran membaca peta dengan model pembelajaran kooperatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, tes dan dokumen. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan kualitas pembelajaran membaca peta dengan model pembelajaran kooperatif pada siswa kelas IV SD Negeri 3 Urutsewu, Ampel, Boyolali. Hal tersebut tercermin pada indikator sebagai berikut : (1) Peningkatan aktifitas pembelajaran membaca peta. Pada siklus I, II, dan III dari 36 siswa mengalami peningkatan dari 22 siswa (61 %) menjadi 25 siswa (72 %), dan pada siklus III menjadi 30 siswa (83 %). (2) Pada hasil evaluasi dari siklus I, II, dan III mengalami peningkatan nilai rata-rata dari 54 menjadi 68, dan pada siklus III menjadi 74.
×
Penulis Utama : Parman
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : X7108512
Tahun : 2009
Judul : Penelitian tindakan kelas upaya peningkatan kemampuan membaca peta dengan model pembelajaran kooperatif pada siswa kelas IV SD (PTK pada siswa kelas IV SD Negeri 3 Urutsewu Kecamatan Ampel Kabupaten Boyolali tahun pelajaran 2009/2010)
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2009
Program Studi : S-1 PGSD Surakarta PPKHB
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur.--2009
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sutijan, M.Pd.
2. Drs. Djaelani, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum : 58/2010
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.