Penulis Utama : Azhar Hana Karimah
NIM / NIP : M0419012
× <p>Keanekaragaman dan kemelimpahan ikan pada suatu perairan menjadi tanda kestabilan suatu ekosistem. Ikan merupakan salah satu organisme yang mempunyai fungsi ekologis bagi ekosistem perairan khususnya waduk. Keanekaragaman dan kemelimpahan ikan dipengaruhi oleh beberapa faktor lingkungan baik abiotik maupun biotik. Penelitian dilakukan di Waduk Bade Kabupaten Boyolali, penelitian ikan di Waduk Bade saat ini masih terbatas, sehingga informasi mengenai keanekaragaman dan kemelimpahan ikan dilakukan guna pemantauan kestabilan ekosistem di Waduk Bade. Informasi mengenai keanekaragaman dan kemelimpahan ikan penting sebagai dasar pengambilan kebijakan bagi pihak yang berwenang terkait dengan fungsi pemanfaatan waduk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keanekaragaman dan kemelimpahan ikan di Waduk Bade. Pengambilan sampel dilakukan di 3 stasiun yang meliputi area inlet, tengah, dan outlet waduk. Pengambilan sampel ikan masing-masing stasiun dilakukan pengambilan sampel sebanyak 4 kali sebagai ulangan. Metode yang digunakan dalam pengambilan yaitu metode aktif yang menggunakan alat tangkap berupa jala lempar (cest net) dan pancing, Sedangkan metode pasif mengunakan alat berupa bubu (pot trap). Hasil penelitian menunjukkan indeks keanekaragaman yang didapatkan pada tiap stasiun, pada stasiun 1 (inlet) didapatkan indeks keanekaragaman sebesar 1,792 yang berarti keanekaragaman sedang, stasiun 2 (Tengah) didapatkan indeks keanekaragaman sebesar 0,796 yang berarti keanekaragaman rendah, dan stasiun 3 (outlet) didapatkan indeks keanekaragaman sebesar 1,851 yang berarti sedang. Indeks keanekaragaman tertinggi terdapat pada stasiun 3 (outlet ) dan terendah pada stasiun 2 (Tengah). Spesies ikan yang didapatkan dan ditangkap di Waduk Bade diantaranya 9 spesies dari 7 famili. Faktor lingkungan meliputi faktor abiotik dan biotik yang diamati yaitu suhu, kecerahan air, kecepatan arus, pH, DO, BOD, dan COD. Hasil analisis korelasi regresi antara keanekaragaman ikan dan faktor abiotik tidak berkorelasi dimana hasil signifikansi > 0,005.</p>
×
Penulis Utama : Azhar Hana Karimah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0419012
Tahun : 2024
Judul : Keanekaragaman dan Kemelimpahan Ikan di Waduk Bade Kecamatan Klego Kabupaten Boyolali
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. MIPA - 2024
Program Studi : S-1 Biologi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Keanekaragam dan Kemelimpahan, Ikan,Waduk Bade, Boyolali
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Edwi Mahajoeno, M.Si
2. Dr. Agung Budiharjo, M.Si
Penguji : 1. Dr. Tetri Widiyani, M.Si
2. Dr. Shanti Listyawati, M.Si
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.