Penulis Utama : Rosauli Manurung
NIM / NIP : S922008005
×

EFEK CURCUMA LONGA TERHADAP KADAR INTERLEUKIN-1β DAN

PEPSIN SALIVA PADA LARYNGOPHARYNGEAL REFLUX

Rosauli Manurung1, Putu Wijaya Kandhi1, Dewi Pratiwi1

Latar Belakang: Laryngopharyngeal reflux (LPR) adalah suatu kondisi yang ditandai dengan terjadinya aliran balik cairan lambung menuju ke laring dan faring.Terapi LPR saat ini berfokus pada pemberian agen proton pump inhibitor (PPI), tetapi masih menunjukkan hasil yang kurang memuaskan. Ekstrak Curcuma longa dilaporkan memiliki efek positif pada penelitian in vitro sel laring dan faring manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek ekstrak Curcuma longa terhadap kadar IL-1β dan pepsin saliva pada pasien LPR.

Metode: Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan desain randomized-controlled trial double blind yang diadakan di RSUD Dr. Moewardi, Surakarta, Indonesia, pada bulan Februari-Maret 2024. Kelompok perlakuan diberikan ekstrak Curcuma longa 200 mg/hari selama 30 hari disertai dengan pemberian PPI lansoprazole 30 mg/12 jam selama 30 hari, sedangkan kelompok kontrol yang hanya diberikan lansoprazole saja. Pengaruh ekstrak Curcuma longa terhadap penderita LPR dinilai berdasarkan kadar IL-1β dan pepsin saliva.

Hasil: Terdapat penurunan kadar IL-1β yang lebih bermakna (p = 0,000) pada kelompok perlakuan dibandingkan kelompok kontrol (479,18 pg/mL menjadi 231,85 pg/mL vs 471,45 pg/mL menjadi 374,95 pg/mL). Kadar pepsin saliva juga didapatkan penurunan yang lebih bermakna (p = 0,000) pada kelompok perlakuan dibandingkan kelompok kontrol (19,5 ng/mL menjadi 9,29 ng/mL vs 19,83 ng/mL menjadi 15,23 ng/mL).

Kesimpulan: Pemberian ekstrak Curcuma longa berefek terhadap penurunan kadar IL-1β dan pepsin saliva pada LPR.

×
Penulis Utama : Rosauli Manurung
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S922008005
Tahun : 2024
Judul : Efek Curcuma Longa Terhadap Kadar Interleukin-1β Dan Pepsin Saliva Pada Laryngopharygeal Reflux
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Kedokteran - 2024
Program Studi : PPDS THT
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : curcuma longa, interleukin-1?, laryngopharyngeal reflux, pepsin
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. dr. Putu Wijaya K, Sp.THTBKL, Subsp. BE(K)
2. Dr. dr. Dewi Pratiwi, Sp.THTBKL, Subsp.oto(K),M.Kes
Penguji : 1. Dr. dr. Made Setiamika, Sp.THTBKL, Subsp. Onk(K), FICS
2. Dr. dr. Hadi Sudrajad, Sp.THTBKL, Subsp. Oto(K), Msi.Med
3. Dr. dr. Novi Primadewi, Sp.THTBKL, Subsp. NO(K), M.Kes
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.