Penulis Utama | : | Sekar Zaneta Amirul Putri |
NIM / NIP | : | I0320094 |
Ketatnya persaingan pada industri retail khususnya pada perusahaan yang menjual produk Fast Moving Consumer Goods (FMCG), penting bagi perusahaan untuk tidak hanya memperhatikan kualitas produk, tetapi informasi yang diterima oleh konsumen juga harus tersampaikan dengan baik. PT XYZ sebagai salah satu perusahaan Fast Moving Consumer Goods (FMCG) yang bergerak di bidang kosmetik, selain melakukan kegiatan promosi pada media cetak atau media sosial juga melakukan promosi dengan memberikan penawaran paket yang menarik. Dengan menggunakan cara tersebut, PT XYZ dapat meraih keunggulan dalam bersaing (competitive advantage). Untuk mendukung keunggulan tersebut diperlukan pula pemilihan supplier yang berhati-hati namun tetap efektif dan efisien dengan cara menerapkan konsep lean. Penggunaan Value Stream Mapping (VSM) dan perbaikan dengan metode ECRS akan berfokus pada efisiensi tanpa mengurangi efektivitas proses melalui peningkatan operasi yang bersifat value added dengan mengurangi waste. Dengan dilakukan pengurangan pemborosan waktu dan penyederhanaan struktur dalam proses pemilihan supplier, waktu pengerjaan produksi menjadi lebih cepat dengan aktivitas value added yang sama. Untuk merealisasikan pengurangan pemborosan dalam bentuk waktu dengan tetap memperhatikan efektivitas, diperlukan sebuah metode pengambilan keputusan dari banyaknya decision maker sehingga mampu mengakomodir subjektifitas penilaian, ketidakjelasan permintaan, serta redundansi permintaan penawaran dan kuantifikasi evaluasi penawaran. Oleh karena itu, penelitian ini menerapkan Multi-Criteria Decision Making (MCDM) untuk mendapatkan supplier terbaik dengan beberapa kriteria pertimbangan. Best-worst Method (BWM) akan digunakan untuk menentukan bobot masing-masing kriteria dan subkriteria, yang kemudian bobot tersebut akan digunakan untuk penentuan peringkat supplier menggunakan Technique for Order Preference by Similarity to Ideal Solution (TOPSIS).
Penulis Utama | : | Sekar Zaneta Amirul Putri |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | I0320094 |
Tahun | : | 2024 |
Judul | : | Perbaikan Proses Pengadaan Barang Promosi Berupa Barang Jahit Dengan Value Stream Mapping dan Multi-Criteria Decision Making |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. Teknik - 2024 |
Program Studi | : | S-1 Teknik Industri |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | Pemborosan, Pemilihan Supplier, Value Stream Mapping, ECRS, BWM, TOPSIS |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Prof. Dr. Cucuk Nur Rosyidi, S.T., M.T. 2. Dr. Wakhid Ahmad Jauhari, S.T., M.T. |
Penguji | : |
1. Prof. Dr. Wahyudi Sutopo S.T., M.Si. 2. Yuniaristanto, S.T., M.T. |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Teknik |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |