Penulis Utama : Endang Wuryaningsih
NIM / NIP : S810908
× Abstrak : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) perbedaan pengaruh yang signifikan penggunaan strategi pembelajaran problem solving, strategi pembelajaran inquiry dan strategi pembelajaran ekspositori terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PKn. (2) perbedaan prestasi belajar pada mata pelajaran PKn antara yang berminat belajar tinggi dan yang berminat belajar rendah terhadap prestasi belajar pada mata pelajaran PKn. (3) interaksi pengaruh antara penggunaan strategi pembelajaran dan minat belajar siswa pada mata pelajaran PKn. Penelitian ini dilakukan di SMK Muhammadiyah Kota Surakarta. Populasi dalam penelitian ini siswa SMK Muhammdiyah Kota Surakarta yang terdiri dari 4 SMK dengan sub populasi adalah siswa kelas X SMK Muhammadiyah kota Surakarta. Kelas Eksperimen terdiri dari dua SMK yaitu SMK Muhammadiyah 1 Surakarta (34 siswa) sebagai kelas eksperimen pembelajaran dengan menggunakan metode Problem Solving dan SMK Muhammadiyah 3 Surakarta (37 siswa) sebagai kelas eksperimen pembelajaran dengan menggunakan metode Inquiry. Sedangkan kelas kontrol yaitu SMK Muhammadiyah 2 Surakarta (30 siswa) dengan model pembelajaran ekspositori. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dan test dan metode analisis data menggunakan analisis anava dua jalan. Hasil penelitian ini menunjukkana bahwa: (1) Ada perbedaan pengaruh yang signifikan penggunaan strategi pembelajaran problem solving, strategi pembelajaran inquiry dan strategi pembelajaran ekspositori terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PKn siswa kelas X SMK Muhammadiyah Kota Surakarta. (2) Ada perbedaan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PKn siswa kelas X SMK Muhammadiyah Kota Surakarta, antara yang berminat belajar tinggi dan yang berminat belajar rendah. (3) Tidak ada pengaruh interaksi antara penggunaan strategi pembelajaran dengan minat belajar siswa terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PKn siswa kelas X SMK Muhammadiyah Kota Surakarta. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan bagi para guru di SMK dalam memilih dan menggunakan metode pembelajaran. Selain itu, sekolah juga harus memberikan perhatian pada minat belajar yang dimiliki para siswa. ABSTRACT : This study is intended to know: (1) the difference in significant effects among students taught using problem solving method, inquiry method and expository method of learning’s strategic on achievement student of citizenship education. (2) The difference in citizenship education achievement between students high attention study with lower attention study. (3) The interaction of the effect between learning strategic and attention study on citizenship education achievement. This study was conducted in SMK Muhammadiyah Surakarta. The Population in this research are students of SMK Muhammadiyah Surakarta which consist of 4 SMK Muhammadiyah with sub population are student class X SMK Muhammadiyah Surakarta. Experiment class consist of two SMK are SMK Muhammadiyah 1 Surakarta (34 students) as experiment class with using problem solving method and SMK Muhammadiyah 3 Surakarta with using inquiry method. While control class is SMK Muhammadiyah 2 Surakarta with using expository method. Data collecting method using questionnaire and test and method of analysis data using two way ANOVA. The result of the analysis shows that: (1) there is a significant difference effect using learning’s strategic between problem solving method, inquiry method and expository method on achievement of citizenship education. (2) There is a significant difference on student achievement of citizenship education between students high attention study with lower attention study. (3) There is not an interaction effect of the using learning strategic and attention study on citizenship education achievement. The result of this research is expected to be useful input for teachers in SMK, especially in the selection and using of learning strategic. Beside, the school must give interest to the attention study of the students.
×
Penulis Utama : Endang Wuryaningsih
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S810908
Tahun : 2009
Judul : Pengaruh penggunaan strategi pembelajaran problem solving, inquiry, ekspositori terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PKN ditinjau dari minat belajar siswa (studi eksperimen pada kelas X SMK Muhammadiyah Kota Surakarta)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2009
Program Studi : S-2 Teknologi Pendidikan
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prog. Studi Teknologi Pendidikan-S.810908-2009
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Sunardi, M.Sc
2. Prof. Dr. Sri Anitah W, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum : 135/2010
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.