Penulis Utama : Yuslima Bintang Hakiki
NIM / NIP : K1219088
×

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan penokohan dalam film Keluarga Cemara; (2) mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan karakter dalam film Keluarga Cemara; (3) mendeskripsikan pemanfaatan media film Keluarga Cemara sebagai materi penguatan Profil Pelajar Pancasila. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini adalah film Keluarga Cemara, buku, jurnal, dan guru sebagai narasumber. Pengumpulan data menggunakan metode analisis dokumen dan hasil wawancara dengan teknik menyimak dan mencatat. Teknik uji validitas menggunkan teknik triangulasi. Analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut. Pertama, dalam film Keluarga Cemara karya Yandy Laurens memiliki empat tokoh utama, yakni Abah, Emak, Euis, dan Ara. Abah memiliki karakter pekerja keras, tanggung jawab, penyayang, penyabar, pemaaf, dan tegas. Emak memiliki karakter penyayang, penyabar, dan pengayom keluarga. Sosok Euis memiliki sifat pandai beradaptasi, tidak gengsi, dan bertanggung jawab. Cemara atau Ara memiliki sifat yang humoris dan penyayang. Kedua, nilai pendidikan karakter dalam film Keluarga Cemara ada empat, yakni nilai religius, mandiri, integritas, dan gotong royong. Ketiga, film Keluarga Cemara dapat dimanfaatkan untuk materi penguatan dalam pembelajaran bahasa Indonesia di SMP karena memiliki cerita yang menarik dan mengandung nilai-nilai pendidikan karakter.

×
Penulis Utama : Yuslima Bintang Hakiki
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1219088
Tahun : 2024
Judul : Analisis Penokohan dan Nilai Pendidikan Karakter dalam Film Keluarga Cemara Karya Yandy Laurens serta Pemanfaatannya Sebagai Materi Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SMP
Edisi :
Imprint : SURAKARTA - Fak. KIP - 2024
Program Studi : S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Kata kunci : Penokohan, nilai pendidikan karakter, film, dan Profil Pelajar Pancasila.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Ani Rakhmawati, M.A., Ph.D.
2. Ari Suryawati Secio Chaesar, S.Pd., M.Pd.
Penguji : 1. Dra. Raheni Suhita, M.Hum.
2. Titi Setiyoningsih, S.Pd., M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.