Penulis Utama | : | Al`ihza Imay Mahendra |
NIM / NIP | : | K5418008 |
Al’ihza
Imay Mahendra. K5418008. Pembimbing I: Dr. Sarwono,
M.Pd. Pembimbing II: Prof. Dr. Ch. Muryani, M.Si. EFEKTIVITAS MEDIA
PEMBELAJARAN BERBASIS WEBSITE TERHADAP KEMAMPUAN BEPIKIR SPASIAL PESERTA
DIDIK KELAS XII IPS SMAN 2 KARANGANYAR. Skripsi, Surakarta:
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Sebelas Maret, March 2024.
Penelitian ini
bertujuan untuk (1) Mengetahui kebutuhan guru dan peserta didik kelas XII IPS
SMA Negeri 2 Karanganyar pada mata pelajaran geografi (2) Merancang desain
media pembelajaran Website sesuai
dengan kebutuhan peserta didik dan guru (3) Mengembangkan desain media
pembelajaran Website sampai memenuhi
kriteria layak guna (4) Mengetahui efektivitas media pembelajaran Website terhadap kemampuan berpikir
spasial peserta didik. Penelitian ini merupakan
penelitian Research and Development (R&D) dengan metote 4D (Define, Design,
Development, Dissemination). Sumber data penelitian
ini meliputi data primer (kebutuhan peserta didik, validitas ahli, hasil uji
coba, dan hasil test akhir) dan data sekunder (silabus, rencana pelaksanaan
pembelajaran, bahan ajar, data nilai peserta didik). Teknik pengambilan sampel
dilakukan dengan cluster random sampling. Pengumpulan data dilakukan
dengan dokumentasi, wawancara, angket dan test. Teknik uji validitas yang
digunakan adalah korelasi biserial 2 jenjang. Analisis
data efektivitas media pembelajaran terhadap kemampuan berpikir spasial dengan
uji-t. Hasil penelitian ini sebagai berikut, Pertama, pelaksanaan
pembelajaran geografi untuk kelas 12 masih menggunakan Kurikulum 2013 (K-13)
dan guru menggunakan metode ceramah dalam pembelajaran dikelas dan bahan aja
menggunakan paket geografi yang disediakan di perpustakaan serta media
pendukung yang dikirim lewat whatsaapgroup. Pada kegiatan belajar
mengajar guru jarang menggunakan media dalam penyampaian materi, sehingga perlu
adanya media pembelajaran yang dapat menunjang pembelajaran di kelas. Kedua,
pembuatan desain media pembelajaran Website “Tentang Bumi” yang
disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik dan guru. Data kebutuhan ini
didapatkan menggunakan angket. Ketiga, media pembelajaran yang sudah
dibuat di uji kelayakannya lewat uji ahli materi dan media serta uji coba
terbatas sampai media yang dibuat layak digunakan untuk uji coba akhir. Keempat,
media Website yang telah lolos
kriteria layak guna langsung di uji coba akhir pada kelas penelitian. Hasil
yang didapat media pembelajaran berpengaruh signifikan terhadap kemampuan
berpikir spasial peserta didik.
Penulis Utama | : | Al`ihza Imay Mahendra |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K5418008 |
Tahun | : | 2024 |
Judul | : | Efektivitas Media Pembelajaran Berbasis Website Terhadap Kemampuan Berpikir Spasial Peserta Didik Kelas XII IPS SMAN 2 Karanganyar |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. KIP - 2024 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Geografi |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | Media Pembelajaran Website, Geografi, Efektivitas, Kemampuan Berpikir Spasial |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. Sarwono, M.Pd. 2. Prof. Dr. Ch. Muryani, M.Si. |
Penguji | : |
1. Dr. Sugiyanto, M.Si., M.Si. 2. Gentur Adi Tjahjono, S.Si, M.Pd. |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. KIP |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |