Penulis Utama : Angger Dara Kusuma Ning Ati
NIM / NIP : H0220006
× <p>Infiltrasi adalah proses masuknya air ke dalam tanah melalui permukaan tanah. Permeabilitas tanah adalah kemampuan tanah untuk memungkinkan air meresap dan mengalir melalui pori-pori tanah. Jenis tutupan lahan yang berbeda dapat memiliki dampak yang signifikan terhadap laju infiltrasi dan permeabilitas tanah, dengan vegetasi yang rapat biasanya mempercepat infiltrasi dan meningkatkan permeabilitas tanah. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh jenis vegetasi dan umur tutupan lahan terhadap sifat-sifat hidrologis tanah di KHDTK Gunung Bromo, khususnya dalam hal permeabilitas dan infiltrasi. Fokus penelitian meliputi analisis dampak jenis vegetasi dan umur tutupan lahan terhadap permeabilitas tanah, serta terhadap tingkat infiltrasi tanah. Melalui penelitian ini diharapkan dapat memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang bagaimana jenis dan umur tutupan lahan dapat memengaruhi sifat-sifat hidrologis tanah di kawasan tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tutupan lahan dan jenis vegetasi memiliki pengaruh signifikan terhadap laju infiltrasi dan permeabilitas tanah. Vegetasi yang rapat dapat melindungi permukaan tanah dari benturan air hujan, mempercepat laju infiltrasi, dan meningkatkan keanekaragaman serta kesamaan jenis vegetasi dapat meningkatkan laju infiltrasi tanah. Selain itu, akar tanaman juga berperan penting dalam memperbaiki sifat fisik tanah dan meningkatkan laju infiltrasi. Nilai korelasi positif yang kuat antara permeabilitas dan laju infiltrasi tanah. Permeabilitas tanah memiliki hubungan erat dengan laju infiltrasi, dipengaruhi oleh faktor-faktor seperti jenis permukaan tanah, pengolahan lahan, kepadatan tanah, dan jenis tanaman. Variasi permeabilitas juga dipengaruhi oleh sifat fisika tanah. Penambahan bahan organik tanah juga terkait erat dengan kandungan C-Organik Tanah, yang mempengaruhi kesuburan tanah dan sifat fisika tanah.<br></p>
×
Penulis Utama : Angger Dara Kusuma Ning Ati
Penulis Tambahan : 1. -
2.
NIM / NIP : H0220006
Tahun : 2024
Judul : Analisis Permeabilitas Tanah dan Laju Infiltrasi Tanah Alfisol Berdasarkan Jenis Serta Umur Tutupan Lahan di KHDTK Gunung Bromo
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Pertanian - 2024
Program Studi : S-1 Ilmu Tanah
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : infiltrasi, permeabiitas, jenis vegetasi
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : http://-
Status : Public
Pembimbing : 1. Dwi Priyo Ariyanto, S.P.,M. Sc.,Ph.D.
2. Siti Maro’ah , S. P., M. Sc.
Penguji : 1. Prof. Dr. Ir. Ongko Cahyono M.Sc.
Catatan Umum : -
Fakultas : Fak. Pertanian
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.