Penulis Utama | : | Aditya Ravi Raviando |
NIM / NIP | : | K3120002 |
Aditya Ravi Raviando. K3120002. PENGARUH DUKUNGAN
KELUARGA DAN KONFORMITAS TEMAN SEBAYA TERHADAP PENCAPAIAN TUGAS-TUGAS
PERKEMBANGAN SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 SIMO TAHUN PELAJARAN 2023/2024.
Skripsi, Surakarta: Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Keguruan dan
Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, 7 Juni 2024.
Pencapaian tugas perkembangan siswa dipengaruhi oleh
berbagai faktor diantaranya adanya dukungan keluarga dan konformitas teman
sebaya. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan tingkat pencapaian
tugas-tugas perkembangan siswa, dukungan keluarga, dan konformitas teman
sebaya, (2) mendeskripsikan pengaruh dukungan keluarga terhadap pencapaian
tugas-tugas perkembangan siswa, (3) mendeskripsikan pengaruh konformitas teman
sebaya terhadap pencapaian tugas-tugas perkembangan siswa, dan (4) mendeskripsikan
pengaruh dukungan keluarga dan konformitas teman sebaya secara simultan
terhadap pencapaian tugas-tugas perkembangan siswa. Populasi penelitian
sejumlah 357 siswa. Sampel penelitian sejumlah 188 siswa dihitung menggunakan
rumus Slovin. Teknik pengambilan sampel menggunakan proportionate random
sampling. Pengumpulan data menggunakan angket dukungan keluarga, skala
psikologis konformitas teman sebaya, dan inventori tugas perkembangan. Uji
validitas isi angket dan skala psikologis menggunakan aiken’s v dengan hasil
instrumen sangat valid. Uji validitas konstruk angket dan skala psikologis
menggunakan product moment correlation dengan SPSS 23. Uji reliabilitas angket
dan skala psikologis menggunakan SPSS 23 dengan melihat nilai alpha
cronbach’s dengan hasil instrumen sangat reliabel. Hasil penelitian
diperoleh: (1) tingkat pencapaian tugas-tugas perkembangan siswa adalah Sadar
Diri (Sdi) dengan persentase 98,4%, tingkat dukungan keluarga siswa adalah
sedang dengan persentase 67,6%, dan tingkat konformitas teman sebaya siswa
adalah sedang dengan persentase 69,7%, (2) terdapat pengaruh positif dukungan
keluarga terhadap pencapaian tugas-tugas perkembangan siswa sebesar 25,6%, (3)
terdapat pengaruh negatif konformitas teman sebaya terhadap pencapaian
tugas-tugas perkembangan siswa sebesar 22,5%, (4) terdapat pengaruh antara
dukungan keluarga (X1) dan konformitas teman sebaya (X2) secara simultan
terhadap pencapaian tugas-tugas perkembangan siswa (Y) dilihat dari hasil uji
regresi berganda diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,000 (0,000 < 0>hitung (59,144) > Ftabel (3,0445).
Koefisien determinasi diperoleh hasil R Square 0,39 atau 39% yang
berarti dan 61% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini. Siswa
memiliki tingkat pencapaian tugas-tugas perkembangan Sadar Diri (Sdi) sehingga perlu
ditingkatkan hingga mencapai tingkat yang ideal yaitu Individualistik (Ind).
Kata
Kunci: Tugas Perkembangan, Dukungan Keluarga, Konformitas Teman Sebaya.
Penulis Utama | : | Aditya Ravi Raviando |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K3120002 |
Tahun | : | 2024 |
Judul | : | Pengaruh Dukungan Keluarga dan Konformitas Teman Sebaya Terhadap Pencapaian Tugas-Tugas Perkembangan Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Simo Tahun Pelajaran 2023/2024 |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. KIP - 2024 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Bimbingan Konseling |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | Tugas Perkembangan, Dukungan Keluarga, Konformitas Teman Sebaya. |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Agus Tri Susilo, M.Pd. 2. Citra Tectona Suryawati, M.Pd. |
Penguji | : |
1. Dr. Naharus Surur, M.Pd. 2. Rian Rokhmad Hidayat, M.Pd. |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. KIP |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |