Penulis Utama : Asna Syahrani
NIM / NIP : M0420021
× <div>PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK DAUN SALAM (Syzygium polyanthum WIGHT) WALP) TERHADAP HISTOPATOLOGIS TESTIS DAN KUALITAS SPERMATOZOA TIKUS WISTAR YANG DIINDUKSI TIMBAL ASETAT Asna Syahrani Program Studi Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Sebelas Maret, Surakarta ABSTRAK</div><div><br></div><div>Pencemaran limbah timbal asetat dapat menyebabkan peningkatan radikal bebas dalam tubuh yang berdampak pada kerusakan oksidatif yang berpengaruh pada kualitas spermatozoa yang dapat menyebabkan fertilitas pria, sehingga diperlukan antioksidan yang cukup untuk mencegah dan mengurangi kerusakan pada testis. Daun salam (Syzygium polyanthum) merupakan salah satu daun yang berpotensi dapat meningkatkan spermatogenesis dan mengurangi stres oksidatif di dalam tubuh karena mengandung antioksidan. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi pengaruh pemberian daun  salam terhadap fungsi organ reproduksi tikus Wistar jantan yang diinduksi timbal asetat dikaji pada histologi testis dan kualitas spermatozoa.Penelitian ini menggunakan metode rancangan acak lengkap dengan lima kelompok perlakuan masing-masing dengan 5 kali ulangan. Perlakuan penelitian ini terdiri dari: kelompok normal, kelompok kontrol negatif, dan kelompok yang diberikan ekstrak daun salam secara oral dengan variasi dosis ekstrak daun salam, yaitu 250 mg/kgBB, 500 mg/kgBB, dan 750 mg/kgBB. Induksi timbal asetat dilakukan secara oral dengan dosis 40 mg/BB. Perlakuan diberikan selama 21 hari, kemudian tikus dieuthanasi dan dikoleksi organ testisnya dan kauda epididimisnya. Parameter yang diobservasi adalah kerusakan tubulus seminiferus yang diambil berdasarkan Johnsen Score serta kualitas spermatozoa yang meliputi morfologi, viabilitas, motilitas, dan jumlah spermatozoa. Data hasil skoring tubulus seminiferus dan kualitas spermatozoa dianalisis menggunakan One Way Anova dan uji DMRT (Duncan Multiple Range Test).Hasil penelitian menunjukkan bahwa timbal asetat dengan dosis 40 mg/kgBB dapat merusak histologi testis dan menurunkan persentase motilitas, viabilitas, morfologi normal, dan jumlah spermatozoa. Pemberian ekstrak daun salam pada tikus wistar yang dipapar timbal asetat dapat memperbaiki histopatologis testis dan meningkatkan kualitas spermatozoa secara signifikan dengan dosis yang paling efektif adalah dosis 500 mg/kgBB</div><div><br></div>
×
Penulis Utama : Asna Syahrani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0420021
Tahun : 2024
Judul : Pengaruh Pemberian Estrak Daun Salam (Syzygium Polyathum (Wight) Walp) terhadap Histopatologis Testis dan Kualitas Spermatozoa Tikus Wistar yang Diinduksi Timbal Asetat
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. MIPA - 2024
Program Studi : S-1 Biologi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : antioksidan, histopatologis testis, spermatozoa, Syzygium polyanthum, timbal asetat
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Link DOI : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Shanti Listyawati, S.Si., M.Si.
2. Dr. Tetri Widiyani, S.Si., M.Si.
Penguji : 1. Elisa Herawati, S.Si., M.Eng., Ph.D
2. Purin Candra Purnama, S.Si., M.Sc.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.