Penulis Utama : Rida Afifatama Hidayat
NIM / NIP : M0718046
×

Indonesia telah mengalami beberapa krisis keuangan besar selama tiga dekade terakhir.

Salah satu yang paling signifikan adalah Krisis Moneter tahun 1997-1998 yang dipicu oleh

krisis finansial Asia. Krisis Keuangan Global pada tahun 2008 dimulai dari permasalahan

di sektor perbankan Amerika Serikat yang mempengaruhi ekonomi globalsecara luas, termasuk

Indonesia. Indonesia pada tahun 2013 mengalami krisis mata uangrupiah karena nilai tukar

rupiah terhadap dolar AS mengalami pelemahan yang signifikan.Krisis keuangan di Indonesia

pada tahun 2020 dipicu oleh pandemi COVID-19 karena adanya pembatasan publik diberlakukan

sehingga hal ini berdampak langsung pada aktivitas ekonomi terutama di sektor pariwisata,

transportasi, hotel, dan ritel. Krisis keuangan dapat terjadi secara tiba-tiba maka akan

sangat berbahaya bagi suatu negara jika tidak siap menghadapinya, oleh karena itu diperlukan

prediksi sinyal krisis untuk mengantisipasi jika krisis akan terjadi. Penelitian ini penulis

menggunakan indikator ekspor, impor, dan cadangan devisa di Indonesia untuk memprediksi sinyal

krisis di masa yang akan datang dengan menggunakan gabungan model volatilitas dan Markov switching

yaitu model Markov Switching Generalized Autoregressive Conditional Heteroscedasticity (MS-GARCH).

Berdasarkan indikator ekspor dan impor diperoleh model terbaiknya MS-GARCH (2,1,1). Model dengan

indikator ekspor dapat mendeteksi adanya krisis keuangan di Indonesia pada tahun 1997, 2008, dan

2013, sedangkan model berdasarkan indikator impor hanya dapat mendeteksi adanya krisis keuangan di

Indonesia pada tahun 2013. Prediksi dari kedua model ini menunjukkan tidak ada krisis keuangan 

yang terjadi di Indonesia pada Maret sampai Desember 2024.

×
Penulis Utama : Rida Afifatama Hidayat
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0718046
Tahun : 2024
Judul : Deteksi Dini Krisis Keuangan di Indonesia dengan Menggunakan Gabungan Model Volatilitas dan Markov Switching
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. MIPA - 2024
Program Studi : S-1 Statistika
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : krisis keuangan; ekspor; impor; model volatilitas; Markov switching; MS-GARCH
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sugiyanto, M.Si.
2. Dr. Hasih Pratiwi, S.Si., M.Si.
Penguji : 1. Dra. Yuliana Susanti, M.Si.
2. Muhammad Bayu Nirwana, S.Si., M.Si.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.