Pengembangan E-Modul Matematika Berbasis RME (Realistic Mathematic Education) yang Terintegrasi Etnomatematika pada Materi Sistem Persamaan dan Pertidaksamaan Linear untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas X SMK Wikarya Karanganyar
Penulis Utama
:
Nisa Nuraini
NIM / NIP
:
K1320052
×<p xss=removed>Nisa Nuraini. K1320052. Pembimbing I: Henny Ekana Chrisnawati, S.Si., M.Pd. Pembimbing II: Ira Kurniawati, S.Si., M.Pd. PENGEMBANGAN E-MODUL MATEMATIKA BERBASIS RME (REALISTIC MATHEMATIC EDUCATION) YANG TERINTEGRASI ETNOMATEMATIKA PADA MATERI SISTEM PERSAMAAN DAN PERTIDAKSAMAAN LINEAR UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X SMK WIKARYA KARANGANYAR. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juli 2024.</p><p xss=removed>Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan e-modul matematika berbasis realistic mathematic education (RME) yang terintegrasi etnomatematika Tradisi Dukutan, yaitu sebuah tradisi yang ada di Kabupaten Karanganyar pada materi Sistem Persamaan dan Pertidaksamaan Linear untuk SMK Wikarya Karanganyar, untuk mengetahui tingkat validitas e-modul matematika yang dikembangkan dan untuk mengetahui respon pengguna terhadap e-modul yang dikembangkan, serta mengukur efektivitas e-modul ditinjau dari hasil belajar siswa. Model pengembangan yang digunakan pada penelitian ini adalah model ADDIE dengan tahapan Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X Manajemen Perkantoran dan LayananBisnis SMK Wikarya Karanganyar yang berjumlah 26 siswa Tahun Pelajaran 2023/2024. Pengambilan data diperoleh dengan metode tes, angket, dan dokumentasi. Hasil penelitian didapatkan skor rata-rata dari validasi ahli materi, media, dan budaya adalah 0,895 yang termasuk dalam kategori validitas tinggi. Skor kepraktisan diperoleh dari skor rata-rata respon guru dengan persentase sebesar 89,5% yang termasuk dalam kategori sangat praktis dan skor rata-rata respon siswa dengan persentase sebesar 92,75% yang termasuk dalam kategori sangat praktis. Efektivitas diperoleh dari rerata N-Gain sebesar 0,73 atau dalam bentuk persentase 73% yang termasuk dalam kategori peningkatan tinggi dengan tingkat keefektifan pada kategori cukup efektif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa e-modul matematika yang dikembangkan peneliti termasuk dalam e-modul matematika yang valid, praktis, dan efektif untuk meningkatkan hasil belajar siswa sehingga layak digunakan untuk menambah pemahaman konsep materi Sistem Persamaan dan Pertidaksamaan Linear bagi siswa kelas X.</p>
×
Penulis Utama
:
Nisa Nuraini
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
K1320052
Tahun
:
2024
Judul
:
Pengembangan E-Modul Matematika Berbasis RME (Realistic Mathematic Education) yang Terintegrasi Etnomatematika pada Materi Sistem Persamaan dan Pertidaksamaan Linear untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas X SMK Wikarya Karanganyar
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - Fak. KIP - 2024
Program Studi
:
S-1 Pendidikan Matematika
Kolasi
:
Sumber
:
Kata Kunci
:
e-modul, Realistic Mathematics Education (RME), etnomatematika Tradisi Dukutan, Sistem Persamaan dan Pertidaksamaan Linear, hasil belajar siswa.