ANALISIS PROFIL WISATAWAN PADA DAYA TARIK WISATA ALAM BATU SERIBU DESA GENTAN, KECAMATAN BULU, KABUPATEN SUKOHARJO
Penulis Utama
:
Yega Afifah
NIM / NIP
:
V0221061
×<p>Yega Afifah, V0221061. 2024. Profil Wisatawan Di Daya Tarik Wisata Alam </p><p>Batu Seribu Kabupaten Sukoharjo. Program Studi Diploma III Usaha </p><p>Perjalanan Wisata. Sekolah Vokasi. Universitas Sebelas Maret Surakarta.</p><p><br></p><p>Laporan Tugas Akhir ini mengkaji tentang profil wisatawan di Daya Tarik </p><p>Wisata Alam Batu Seribu Kabupaten Sukoharjo Tahun 2024. Tujuan dari </p><p>penelitian ini adalah mengetahui karakteristik wisatawan, mengetahui golongan </p><p>wisatawan, dan mengetahui masukan yang di inginkan oleh wisatawan. </p><p><br></p><p>Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif untuk memperoleh informasi </p><p>tentang profil wisatawan, yang disusun dengan menggunakan metode observasi, </p><p>metode wawancara dengan wisatawan, metode angket untuk mengetahui </p><p>karakteristik wisatawan dan metode studi pustaka. Data yang diperoleh kemudian </p><p>di analisis secara kualitatif dan disajikan secara deskriptif.</p><p><br></p><p>Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Daya Tarik Wisata Alam Batu </p><p>Seribu Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, yang berjarak 15 Km dari pusat </p><p>Kabupaten Sukoharjo merupakan salah satu tempat wisata yang sering dikunjungi </p><p>ketika Libur Hari Raya baik bagi wisatawan lokal ataupun wisatawan asal luar </p><p>kota. Dari 274 sample responden, dapat di simpulkan sebagai berikut: Sebanyak </p><p>58.4% wisatawan yang datang adalah laki-laki, sebanyak 52.2% wisatawan </p><p>berusia 15-24 tahun, 67.2% wisatawan berkegiatan sebagai pekerja. Sebanyak </p><p>42.7% responden yang datang bertujuan untuk rekreasi dalam mengisi libur Hari </p><p>Raya Lebaran. 24.1% Wisatawan yang datang berasal dari Kabupaten Sukoharjo, </p><p>sebanyak 87.2% wisatawan yang datang menggunakan kendaraan pribadi, yaitu </p><p>motor dikarenakan jarak tempuh yang tidak terlalu jauh. Perjalanan wisatawan di </p><p>atur atas inisiatif sendiri dan ada juga di atur oleh keluarga, wisatawan tertarik </p><p>dengan keindahan pemandangan alam yang dimiliki oleh Daya Tarik Wisata Alam </p><p>Batu Seribu, wisatawan mendapatkan informasi mengenai Daya Tarik Wisata </p><p>Alam Batu Seribu dari keluarga. Faktor yang membentuk profil wisatawan Daya </p><p>Tarik Wisata Alam Batu Seribu adalah faktor sumber daya tarik wisata dan </p><p>keindahan alam disekitarnya yang sejuk dan menenangkan.</p><p><br></p><p>Berdasarkan hasil pembahasan di atas, dapat disimpulkan bahwa setiap </p><p>wisatawan yang berkunjung ke Daya Tarik Wisata Alam Batu Seribu memiliki </p><p>karakteristik yang beragam karena dibentuk oleh faktor sumber daya tarik dan </p><p>faktor keindahan alam. Dengan adanya penelitian mengenai profil wisatawan </p><p>Daya Tarik Wisata Alam Batu Seribu Tahun 2024 ini dapat memberi masukan</p><p>bagi pihak pengelola dan pemerintah.</p><p><br></p>
×
Penulis Utama
:
Yega Afifah
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
V0221061
Tahun
:
2024
Judul
:
ANALISIS PROFIL WISATAWAN PADA DAYA TARIK WISATA ALAM BATU SERIBU DESA GENTAN, KECAMATAN BULU, KABUPATEN SUKOHARJO
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - Sekolah Vokasi - 2024
Program Studi
:
D-3 Usaha Perjalanan Wisata
Kolasi
:
Sumber
:
Kata Kunci
:
: daya tarik, karakteristik, wisatawan.
Jenis Dokumen
:
Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Dr. Deria Adi Wijaya, S.ST.Par., M.Sc.
Penguji
:
1. Dr. Marimin, M.Si.
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.